Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingat, Pesan Tiket Kereta Dilayani Online, Loket Stasiun Hanya untuk Go Show

Kompas.com - 10/12/2020, 15:35 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Akun media sosial Twitter PT Kereta Api Indonesia, @KAI121, membagikan unggahan soal mekanisme pemesanan tiket.

Dalam unggahannya, disebutkan bahwa mulai 1 Januari 2021, loket stasiun hanya melayani penjualan tiket secara langsung (go show).

Adapun penjualan tiket secara go show tersebut paling lambat 3 jam sebelum keberangkatan.

Baca juga: Penumpang KRL Kini Wajib Pakai Baju Lengan Panjang, Memangnya Efektif?

Sementara untuk pemesanan tiket jauh-jauh hari, dilakukan melalui aplikasi KAI Access, laman kai.id, dan kanal pemesanan tiket resmi lainnya.

"Mulai 1 Januari 2021, Stasiun Besar & Stasiun Keberangkatan Penumpang hanya melayani penjualan tiket secara langsung (Go Show) 3 jam sebelum keberangkatan KA.

Pemesanan tiket jauh-jauh hari bisa lewat KAI Access, http://kai.id, Contact Center 121 & kanal resmi lainnya," tulis akun Twitter @KAI121.

Baca juga: Ramai soal Masker Scuba, Bolehkah Dipakai di Kereta Api Jarak Jauh?

Baca juga: Viral Video Masinis Beli Makanan Saat Kereta Berhenti di Perlintasan, Ini Penjelasan PT KAI

Lantas, seperti apa penjelasan dari PT KAI?

Bukan aturan baru

Para penumpang menyetak tiket kereta api di Stasiun Pasar Senen, Senen, Jakarta Pusat, Sabtu (21/12/2019). PT KAI menambah 13 kereta reguler yang dioperasikan guna mengantisipasi lonjakan penumpang selama Natal 2019 dan Tahun Baru 2020.KOMPAS.com/M LUKMAN PABRIYANTO Para penumpang menyetak tiket kereta api di Stasiun Pasar Senen, Senen, Jakarta Pusat, Sabtu (21/12/2019). PT KAI menambah 13 kereta reguler yang dioperasikan guna mengantisipasi lonjakan penumpang selama Natal 2019 dan Tahun Baru 2020.

Saat dikonfirmasi, VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan, informasi tersebut adalah penekanan dan pengulangan imbauan ke masyarakat.

Pasalnya penghapusan layanan reservasi di stasiun sudah berlaku sejak 10 Juni 2020.

Oleh karena itu, hal tersebut bukanlah perubahan aturan maupun bukan aturan yang baru.

"Bahwa yang diinfokan oleh @KAI121 adalah penekanan dan pengulangan imbauan ke masyarakat, jadi tidak ada perubahan aturan," kata Joni saat dihubungi Kompas.com, Kamis (10/12/2020).

Baca juga: Viral Polsuska Turunkan Paksa Diduga Anak Punk dengan Pistol, Ini Penjelasan PT KAI

Joni menambahkan, loket stasiun masih melayani penjualan langsung 3 jam sebelum jadwal keberangkatan. Baik keberangkatan jarak jauh maupun dekat.

Bukan hanya itu, Joni menerangkan jika layanan cancel dan reschedule juga masih bisa dilayani di loket stasiun.

"Sedangkan layanan cancel dan reschedule tetap msih bisa dilayani oleh loket stasiun," kata Joni.

Baca juga: Viral Video Pria Lewat Jalur Kereta hingga Bergelantungan, Ini Tanggapan KAI

Update penjualan tiket masa Nataru

Selain memasukkan kode booking di layar monitor, pengguna jasa kereta api juga bisa mencetak tiket kereta api dengan cara scan bukti pembelian tiket pada alat scan.Nicholas Ryan Aditya Selain memasukkan kode booking di layar monitor, pengguna jasa kereta api juga bisa mencetak tiket kereta api dengan cara scan bukti pembelian tiket pada alat scan.

Joni menambahkan, sesuai data yang tercatat per 9 Desember 2020 pukul 10.37 WIB, tiket KA periode masa Natal dan Tahun Baru (Nataur), dari 18 Desember-6 Januari, sudah terjual rata-rata 22 persen.

Adapun tanggal-tanggal favorit pelanggan yaitu 23, 24, dan 27 Desember 2020.

"Di mana penjualan tiket sudah lebih dari 36 persen. Hingga saat ini, relasi favorit pelanggan di masa Nataru ini adalah Jakarta-Yogyakarta pp," imbuh dia.

Baca juga: Berikut 6 Ketentuan bagi Calon Penumpang Kereta Jarak Jauh di Era New Normal

Terkait dengan kebijakan pengurangan cuti bersama, Joni mengatakan cukup berimbas pada reschedule tiket.

Katanya, pada periode 1-7 Desember, terjadi 6.500 reschedule tiket kereta api.

Saat ini, terangnya, reschudule tiket sangat mudah dilakukan mlalui aplikasi Kai Access.

"KAI mengimbau masyarakat untuk tidak ragu-ragu mnggunakan angkutan KA karena kami konsisten menerapkan protokol kesehatan Covid-19," pungkasnya.

Baca juga: Daftar 43 Kereta Api Jarak Jauh yang Tiketnya Sudah Bisa Dipesan hingga 31 Desember

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com