Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ribuan Fosil Ditemukan di Instalasi Limbah Selandia Baru, Apa Isinya?

Cangkang kuno itu berisi harta karun yang berupa ribuan fosil dan menjadi salah satu temuan fosil terkaya di negara tersebut.

Setelah penemuan tersebut, temuan harta karun fosil itu kemudian dipindahkan ke lapangan terdekat, tempat para ahli paleontologi memulai proses pemeriksaan dan identifikasi yang panjang.

Lebih dari 300.000 fosil ditemukan

Setelah dipindahkan di sebuah lapangan, para peneliti menyaring tanah galian yang menempel dan menemukan lebih dari 300.000 fosil makhluk dari zaman Pliosen Akhir.

“Identifikasi rinci dari fosil-fosil tersebut menunjukkan bahwa mereka tersimpan antara 3-3,7 juta tahun yang lalu di saluran subtidal di versi awal Pelabuhan Manukau modern,” kata penulis utama studi tersebut, Bruce Hayward dikutip dari iflscience.

“Pada saat itu, permukaan air laut sedikit lebih tinggi dibandingkan saat ini karena suhu Bumi juga lebih hangat beberapa derajat dibandingkan sekarang," tambahnya.

Ia melanjutkan, fosil-fosil tersebut mencakup sejumlah spesies subtropis, yang kerabatnya masih hidup sampai saat ini di perairan hangat di sekitar pulau Kermadec dan Norfolk.

Meskipun banyaknya fosil yang ditemukan dapat dianggap sebagai penemuan yang signifikan, penggalian tersebut menjadi yang paling beragam di Selandia Baru.

“Yang mengejutkan adalah fauna tersebut mengandung fosil-fosil yang hidup di berbagai lingkungan berbeda yang berkumpul di saluran laut purba melalui gelombang dan arus pasang surut yang kuat,” ungkap Hayward.

“Sebagian besar fosil hidup di dasar laut, beberapa di muara air payau, yang lain menempel di garis pantai berbatu keras dan masih banyak lagi yang terbawa dari lepas pantai pantai barat yang terbuka pada saat itu,” tambahnya.


Ada 266 spesies fosil yang berbeda

Tim peneliti kemudian mengidentifikasi adanya 266 spesies fosil yang berbeda dari temuan tersebut. Itu juga termasuk 10 spesies yang sebelumnya tidak diketahui, menurut sciencedaily.

Penemuan langka itu termasuk tulang paus balin yang terisolasi, gigi paus sperma yang patah, tulang belakang hiu gergaji yang telah punah, pelat gigi pari elang, dan sejumlah gigi hiu putih besar.

Studi tersebut juga mengungkap beberapa fosil siput rami tertua di dunia.

Genus siput darat raksasa yang berasal dari Selandia Baru, beberapa spesies kini telah punah, dengan hanya tiga spesies tersisa yang hidup terancam atau hampir punah di negara tersebut.

Para peneliti menemukan cangkang langka dan utuh dari dua spesies yang telah punah, Maoristylus dan Archaeostylus.

Dengan banyaknya spesies baru yang ditemukan, para peneliti berharap bahwa penelitian di masa depan akan melibatkan penamaan dan deskripsi spesies tersebut secara formal, serta studi perbandingan dengan fosil yang ditemukan di wilayah lain di Selandia Baru.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/08/30/062900265/ribuan-fosil-ditemukan-di-instalasi-limbah-selandia-baru-apa-isinya-

Terkini Lainnya

Matahari Tepat di Atas Kabah 27 Mei, Ini Cara Meluruskan Kiblat Masjid

Matahari Tepat di Atas Kabah 27 Mei, Ini Cara Meluruskan Kiblat Masjid

Tren
Kisah Pilu Simpanse yang Berduka, Gendong Sang Bayi yang Mati Selama Berbulan-bulan

Kisah Pilu Simpanse yang Berduka, Gendong Sang Bayi yang Mati Selama Berbulan-bulan

Tren
Bobot dan Nilai Minimum Tes Online 2 Rekrutmen BUMN 2024, Ada Tes Bahasa Inggris

Bobot dan Nilai Minimum Tes Online 2 Rekrutmen BUMN 2024, Ada Tes Bahasa Inggris

Tren
6 Artis yang Masuk Bursa Pilkada 2024, Ada Ahmad Dhani dan Raffi Ahmad

6 Artis yang Masuk Bursa Pilkada 2024, Ada Ahmad Dhani dan Raffi Ahmad

Tren
7 Dokumen Syarat Pendaftaran CPNS 2024 yang Wajib Disiapkan

7 Dokumen Syarat Pendaftaran CPNS 2024 yang Wajib Disiapkan

Tren
Kelompok yang Boleh dan Tidak Boleh Beli Elpiji 3 Kg, Siapa Saja?

Kelompok yang Boleh dan Tidak Boleh Beli Elpiji 3 Kg, Siapa Saja?

Tren
Jarang Diketahui, Ini Manfaat dan Efek Samping Minum Teh Susu Setiap Hari

Jarang Diketahui, Ini Manfaat dan Efek Samping Minum Teh Susu Setiap Hari

Tren
Pertamina Memastikan, Daftar Beli Elpiji 3 Kg Pakai KTP Tak Lagi Dibatasi hingga 31 Mei 2024

Pertamina Memastikan, Daftar Beli Elpiji 3 Kg Pakai KTP Tak Lagi Dibatasi hingga 31 Mei 2024

Tren
Benarkah Makan Cepat Tingkatkan Risiko Obesitas dan Diabetes?

Benarkah Makan Cepat Tingkatkan Risiko Obesitas dan Diabetes?

Tren
BMKG: Daftar Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 24-25 Mei 2024

BMKG: Daftar Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 24-25 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Ikan Tinggi Natrium, Pantangan Penderita Hipertensi | Sosok Pegi Pelaku Pembunuhan Vina

[POPULER TREN] Ikan Tinggi Natrium, Pantangan Penderita Hipertensi | Sosok Pegi Pelaku Pembunuhan Vina

Tren
8 Golden Rules JKT48 yang Harus Dipatuhi, Melanggar Bisa Dikeluarkan

8 Golden Rules JKT48 yang Harus Dipatuhi, Melanggar Bisa Dikeluarkan

Tren
Saat Prabowo Ubah Nama Program Makan Siang Gratis Jadi Makan Bergizi Gratis untuk Anak-anak...

Saat Prabowo Ubah Nama Program Makan Siang Gratis Jadi Makan Bergizi Gratis untuk Anak-anak...

Tren
Microsleep Diduga Pemicu Kecelakaan Bus SMP PGRI 1 Wonosari, Apa Itu?

Microsleep Diduga Pemicu Kecelakaan Bus SMP PGRI 1 Wonosari, Apa Itu?

Tren
Ilmuwan Temukan Kemungkinan Asal-usul Medan Magnet Matahari, Berbeda dari Perkiraan

Ilmuwan Temukan Kemungkinan Asal-usul Medan Magnet Matahari, Berbeda dari Perkiraan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke