Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bukan Ditambah Tepung, Ini Rahasia Telur Dadar Restoran Padang Bisa Tebal dan Irit Telur

KOMPAS.com - Olahan telur termasuk makanan yang mudah dibuat dan merupakan makanan kesukaan banyak orang.

Salah satu yang paling mudah dibuat dan jadi favorit sebagian besar orang adalah telur dadar.

Apabila Anda sering makan telur di warung padang, rahasia membuat telur dadar yang tebal tersebut ternyata bukan pakai tepung.

Jika ingin mencoba memasak telur dadar tebal ala restoran padang, simak cara-cara mudahnya berikut ini.

Tips membuat telur dadar tahu tebal ala restoran padang

Dikutip dari Sajian Sedap, berikut ini cara membuat telur dadar tahu ala restoran padang. 

1. Penggunaan telur

Untuk membuat telur dadar tahu agar lebih tebal seperti di restoran padang, sebaiknya gunakan telur ayam negeri.

Anda bisa memilih telur ayam negeri yang berukuran sedang sampai besar. Hal ini agar telur dadar tahu yang dihasilkan akan lebih nikmat dan lebih besar.

2. Penggunaan bumbu

Untuk membuat bumbu telur dadar tahu, Anda bisa menggunakan bawang putih dan bawang bombay. Selanjutnya, agar lebih aromatik, bisa menambahkan daun bawang dan kucai.

Apabila menyukai rasa pedas, bisa dengan tambahan cabai seperti cabai merah, cabai hijau, atau paprika.

Agar rasanya khas, juga dapat menambahkan kecap inggris, kecap ikan, kecap asin, kecap manis, maupun saus tomat.

3. Penggunaan tahu

Dalam pemilihan tahu, gunakan tahu china yang lebih padat dari tahu telur atau tahu sutra agar masakan jadi bertekstur.

Tahu bisa dipotong kubus kecil sekali atau kita bisa memotong tahu berbentuk tips dan melebar lalu ditata di pan. Karena jika potongannya besar, jumlah telur wajib diperbanyak.

Gunakan pisau yang tajam sekali untuk memotongnya, hal itu agar potongan tahu yang dihasilkan tetap cantik. Atau, Anda juga bisa menghaluskan tahu agar telur lebih tebal dan adonannya menyatu.


Teknik memasak telur dadar tahu

Telur dadar tahu umumnya memiliki tekstur tebal. Oleh karena itu untuk membaliknya, gunakan dua wajan sama besar lalu ditangkupkan dalam membaliknya.

Matangkan sisi satunya di wajan yang tadinya berada di atas. Sementara itu, dadar yang tipis tidak usah dibalik.

Gunakan saja api kecil agar matangnya sempurna.

Selain tahu dan bumbu, ke dalam adonan telur boleh kita tambahkan sayuran atau daging (udang, ayam, ikan).

Nah, itulah tips membuat telur dadar tahu yang biasa dijumpai di restoran padang.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/07/22/103000965/bukan-ditambah-tepung-ini-rahasia-telur-dadar-restoran-padang-bisa-tebal

Terkini Lainnya

NASA Akan Bangun Jalur Kereta Api di Bulan untuk Memudahkan Kerja Astronot

NASA Akan Bangun Jalur Kereta Api di Bulan untuk Memudahkan Kerja Astronot

Tren
Pasien Pertama Penerima Donor Ginjal Babi Meninggal Dunia, Sempat Bertahan Hidup 2 Bulan

Pasien Pertama Penerima Donor Ginjal Babi Meninggal Dunia, Sempat Bertahan Hidup 2 Bulan

Tren
Peneliti Ungkap Ras Kucing yang Miliki Harapan Hidup Paling Lama, Jenis Apa?

Peneliti Ungkap Ras Kucing yang Miliki Harapan Hidup Paling Lama, Jenis Apa?

Tren
Bagaimana Nasib Uang Nasabah Paytren Pasca Ditutup? Ini Kata Yusuf Mansur

Bagaimana Nasib Uang Nasabah Paytren Pasca Ditutup? Ini Kata Yusuf Mansur

Tren
Jaringan Sempat Eror Disebut Bikin Layanan Terhambat, BPJS Kesehatan: Tetap Bisa Dilayani

Jaringan Sempat Eror Disebut Bikin Layanan Terhambat, BPJS Kesehatan: Tetap Bisa Dilayani

Tren
Seekor Kucing Mati Setelah Diberi Obat Scabies Semprot, Ini Kronologi dan Penjelasan Dokter Hewan

Seekor Kucing Mati Setelah Diberi Obat Scabies Semprot, Ini Kronologi dan Penjelasan Dokter Hewan

Tren
Riwayat Kafe Xakapa di Lembah Anai, Tak Berizin dan Salahi Aturan, Kini 'Tersapu' oleh Alam

Riwayat Kafe Xakapa di Lembah Anai, Tak Berizin dan Salahi Aturan, Kini "Tersapu" oleh Alam

Tren
Video Viral Detik-detik Petugas Damkar Tertabrak hingga Kolong Mobil

Video Viral Detik-detik Petugas Damkar Tertabrak hingga Kolong Mobil

Tren
Izin Paytren Aset Manajemen Dicabut OJK, Ini Alasannya

Izin Paytren Aset Manajemen Dicabut OJK, Ini Alasannya

Tren
Kelas BPJS Kesehatan Dihapus, Kemenkes Sebut KRIS Sudah Bisa Diterapkan

Kelas BPJS Kesehatan Dihapus, Kemenkes Sebut KRIS Sudah Bisa Diterapkan

Tren
Paus Fransiskus Umumkan 2025 sebagai Tahun Yubileum, Apa Itu?

Paus Fransiskus Umumkan 2025 sebagai Tahun Yubileum, Apa Itu?

Tren
Bisakah Cairkan JHT BPJS Ketenagakerjaan Tanpa Paklaring Usai Resign?

Bisakah Cairkan JHT BPJS Ketenagakerjaan Tanpa Paklaring Usai Resign?

Tren
Apa Itu Gerakan Blockout 2024 yang Muncul Selepas Met Gala dan Merugikan Taylor Swift juga Zendaya?

Apa Itu Gerakan Blockout 2024 yang Muncul Selepas Met Gala dan Merugikan Taylor Swift juga Zendaya?

Tren
Balon Udara Meledak di Ponorogo, Korban Luka Bakar 63 Persen, Polisi: Masuk Ranah Pidana

Balon Udara Meledak di Ponorogo, Korban Luka Bakar 63 Persen, Polisi: Masuk Ranah Pidana

Tren
Warga Korsel Dilaporkan Hilang di Thailand dan Ditemukan di Dalam Tong Sampah yang Dicor Semen

Warga Korsel Dilaporkan Hilang di Thailand dan Ditemukan di Dalam Tong Sampah yang Dicor Semen

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke