Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kapan Libur Tahun Baru Islam 1445 H? Cek Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2023

KOMPAS.com - Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 H jatuh pada Rabu (19/7/2023).

Tahun Baru Islam dirayakan salah satunya untuk memperingati perjalanan atau hijrah Nabi Muhammad SAW bersama para pengikutnya dari Mekkah ke Madinah pada 622 M.

Hijrah Nabi Muhammad ke Madinah tentu bukanlah sebuah kebetulan. Selain perintah dari Allah dan keutamaan Madinah, perjalanan hijrah Nabi didasari oleh adanya perlawanan besar dari kaum kafir Quraisy.

Kaum kafir Quraisy adalah kabilah penyembah berhala keturunan Ibrahim dari Bangsa Arab yang menetap di wilayah Kota Mekkah, dikutip dari Kompas.com (2/6/2022).

Dalam catatan sejarah disebutkan bahwa kaum Quraisy melakukan berbagai cara untuk menyakiti Nabi Muhammad dan berniat membunuhnya guna menghentikan dakwahnya.

Kekejaman kaum kafir Quraisy juga dirasakan oleh para pengikut Nabi Muhammad di Mekkah, yang disiksa dan dipaksa untuk keluar dari Islam.

Selain peringatan hijrah, Tahun Baru Islam juga dirayakan untuk menandai pergantian tahun Hijriah dalam tradisi umat Islam.

Adapun, bulan pertama dalam kalender Islam adalah Muharram yang diyakini sebagai bulan suci sama halnya seperti Ramadhan.

Kata Muharram sendiri berasal dari bahasa Arab, Harrama-Yuharrimu-Tahriiman-Muharrimun-wa-Muharramun, yang berarti diharamkan.

Muharram dapat diartikan sebagai suatu yang dihormati dan diharamkan dari hal yang tidak baik.

Di Indonesia, Tahun Baru Islam masuk sebagai hari libur nasional sehingga aktivitas pemerintahan, perkantora, dan sekolah libur saat momen ini.

Lantas, kapan hari libur Tahun Baru Islam 1445 H?

Pemerintah telah menetapkan daftar hari libur nasional dan cuti bersama 2023 melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri.

Pemerintah telah mengeluarkan 3 SKB dengan versi terbaru diteken pada 16 Juni 2023 untuk menambah cuti bersama Idul Adha 1444 H.

SKB tersebut ditandatangani oleh Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

Berdasarkan SKB 3 Menteri, hari libur Tahun Baru Islam 1445 H jatuh pada Rabu, 19 Juli 2023.

Kendati demikian, pemerintah tidak menetapkan cuti bersama Tahun Baru Islam bagi aparatur sipil negara (ASN) seperti halnya ketika Idul Fitri dan Idul Adha.

Daftar hari libur nasional 2023

Merujuk SKB 3 Menteri, terdapat 15 hari libur nasional yang dapat dinikmati masyarakat sepanjang 2023.

Berikut daftarnya:

Daftar cuti bersama 2023

Di samping hari libur nasional, ada beberapa kesempatan untuk menikmati cuti bersama sepanjang 2023.

Simak daftar cuti bersama 2023 di bawah ini:

https://www.kompas.com/tren/read/2023/07/09/130000165/kapan-libur-tahun-baru-islam-1445-h-cek-daftar-hari-libur-nasional-dan-cuti

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke