Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ramai soal Adanya Pengecekan Barang KW di Bandara Paris, Benarkah?

Video itu diunggah oleh akun ini pada Kamis (8/12/2022). Namun, pengunggah bukan merupakan sosok pria yang ada di dalam video tersebut.

Dalam video tersebut seorang pria yang mengaku sedang transit di salah satu bandara Paris mendapati barang-barangnya diperiksa petugas bandara. 

Dia menyebut, pemeriksaan itu untuk mengecek apakah barang miliknya asli atau palsu (KW). 

"Gue nanya ini buat apaan, dia bilang ya untuk ngecek ini barang asli atau tidak," kata pria dalam video tersebut. 

Dia juga mengaku hasil pengecekan akan menunjukkan keaslian barang tersebut.

Respons warganet

Sejumlah warganet menyebut bahwa pemeriksaan barang-barang di bandara bukan untuk mengecek barang asli atau KW. 

Namun untuk memeriksa apakah penumpang membawa barang berbahaya atau yang dilarang. 

"wkwkwkw, itu Explosive Trace Detector, Merk Leidos B220. Bukan buat cek barang asli atau ga. Masih aja," komentar warganet ini. 

"T****. Ini kan ngecek explosive material trace. Biar dicek elo itu bawa bom apa kaga," kata akun lainnya.

Sebaliknya, ada pula warganet yang membenarkan narasi tersebut.

"Ini bener adanya sih, temen gw pas 2010 ke europe juga gini, longchamp yang dia pake ternyata KW, di bandara disuruh lepas, ga boleh masuk, mau ga mau dia beli tas baru di toko2 itu baru bisa masuk bandara di europe," tulis pengguna Twitter ini. 

Lantas, apa tujuan pemeriksaan barang di bandara? Benarkah untuk membedakan barang asli atau KW?

Penjelasan Kemenhub

Juru bicara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Adita Irawati mengatakan bahwa pemeriksaan orisinalitas barang yang dibawa penumpang bukan menjadi wewenang pihak bandara.

"Kalau palsu atau asli bukan dalam kapasitas petugas bandara," kata Adita saat dihubungi oleh Kompas.com, Minggu (11/12/2022).

Adita mengatakan bahwa pemeriksaan di bandara yang dilakukan oleh petugas hanya untuk memeriksa syarat ketentuan penerbangan. Sebab ada beberapa benda yang berbahaya dan tidak boleh dibawa oleh penumpang pesawat.

"Kalau yang dilakukan petugas bandara (bukan bea cukai), itu untuk memenuhi ketentuan penerbangan," imbuh dia.


Tujuan pemeriksaan barang di bandara

Senada dengan Adita, pengamat penerbangan, Alvin Lie juga mengatakan bahwa keaslian barang bawaan penumpang pesawat bukan tugas petugas bandara.

Dia menjelaskan bahwa pengecekan barang bawaan para penumpang pesawat salah satunya bertujuan untuk mengetahui keamanan barang tersebut.

"Itu adalah untuk memeriksa apakah di dalam bagasi itu terdapat barang-barang yang tergolong berbahaya dan dilarang dibawa di penerbangan," jelas dia kepada Kompas.com, Minggu (11/12/2022).

Barang-barang yang berbahaya tersebut di antaranya barang yang bersifat mudah terbakar, mudah meledak, beracun, gas bertekanan, hingga barang-barang yang menyerupai senjata.

Di dalam dunia penerbangan, barang-barang terlarang itu disebut dangerous goods.

Bahkan, pada penerbangan Internasional, pemeriksaan akan melewatkan x-ray oleh petugas bea cukai.

"(Pemeriksaan) bertujuan untuk mengetahui apakah di dalam bagasi tersebut ada indikasi barang-barang terlarang," jelas Alvin. 

Jika penumpang terdeteksi membawa barang-barang tersebut, petugas akan melarang barang tersebut dibawa. 

"Tidak boleh masuk bagasi maupun jadi barang jinjingan," tandas dia.

Klasifikasi barang berbahaya

Menurut Federal Aviation Administration, barnag berbahaya adalah zat atau bahan apapun yang dapat menimbulkan risiko kesehatan, keselamatan, dan properti saat penerbangan.

Departemen Perhubungan Amerika Serikat mengklasifikasikan barang-barang yang dilarang dibawa saat penerbangan, di antaranya:

  • Kelas 1, bahan ayng bersifat peledak
  • Kelas 2, bahan yang berbentuk gas
  • Kelas 3, cairan yang mudah terbakar
  • Kelas 4, bahan yang mudah terbakan secara tiba-tiba dan barang yang berbahaya jika terkena air
  • Kelas 5, bahan oksidator dan perosida organik
  • Kelas 6, barang yang bersifat beracun
  • Kelas 7, bahan yang bersifat radioaktif
  • Kelas 8, bahan yang bersifat korosif
  • Kelas 9, barang berbahaya lainnya, misalnya baterai Lithium.

https://www.kompas.com/tren/read/2022/12/11/173000865/ramai-soal-adanya-pengecekan-barang-kw-di-bandara-paris-benarkah-

Terkini Lainnya

NASA Akan Bangun Jalur Kereta Api di Bulan untuk Memudahkan Kerja Astronot

NASA Akan Bangun Jalur Kereta Api di Bulan untuk Memudahkan Kerja Astronot

Tren
Pasien Pertama Penerima Donor Ginjal Babi Meninggal Dunia, Sempat Bertahan Hidup 2 Bulan

Pasien Pertama Penerima Donor Ginjal Babi Meninggal Dunia, Sempat Bertahan Hidup 2 Bulan

Tren
Peneliti Ungkap Ras Kucing yang Miliki Harapan Hidup Paling Lama, Jenis Apa?

Peneliti Ungkap Ras Kucing yang Miliki Harapan Hidup Paling Lama, Jenis Apa?

Tren
Bagaimana Nasib Uang Nasabah Paytren Pasca Ditutup? Ini Kata Yusuf Mansur

Bagaimana Nasib Uang Nasabah Paytren Pasca Ditutup? Ini Kata Yusuf Mansur

Tren
Jaringan Sempat Eror Disebut Bikin Layanan Terhambat, BPJS Kesehatan: Tetap Bisa Dilayani

Jaringan Sempat Eror Disebut Bikin Layanan Terhambat, BPJS Kesehatan: Tetap Bisa Dilayani

Tren
Seekor Kucing Mati Setelah Diberi Obat Scabies Semprot, Ini Kronologi dan Penjelasan Dokter Hewan

Seekor Kucing Mati Setelah Diberi Obat Scabies Semprot, Ini Kronologi dan Penjelasan Dokter Hewan

Tren
Riwayat Kafe Xakapa di Lembah Anai, Tak Berizin dan Salahi Aturan, Kini 'Tersapu' oleh Alam

Riwayat Kafe Xakapa di Lembah Anai, Tak Berizin dan Salahi Aturan, Kini "Tersapu" oleh Alam

Tren
Video Viral Detik-detik Petugas Damkar Tertabrak hingga Kolong Mobil

Video Viral Detik-detik Petugas Damkar Tertabrak hingga Kolong Mobil

Tren
Izin Paytren Aset Manajemen Dicabut OJK, Ini Alasannya

Izin Paytren Aset Manajemen Dicabut OJK, Ini Alasannya

Tren
Kelas BPJS Kesehatan Dihapus, Kemenkes Sebut KRIS Sudah Bisa Diterapkan

Kelas BPJS Kesehatan Dihapus, Kemenkes Sebut KRIS Sudah Bisa Diterapkan

Tren
Paus Fransiskus Umumkan 2025 sebagai Tahun Yubileum, Apa Itu?

Paus Fransiskus Umumkan 2025 sebagai Tahun Yubileum, Apa Itu?

Tren
Bisakah Cairkan JHT BPJS Ketenagakerjaan Tanpa Paklaring Usai Resign?

Bisakah Cairkan JHT BPJS Ketenagakerjaan Tanpa Paklaring Usai Resign?

Tren
Apa Itu Gerakan Blockout 2024 yang Muncul Selepas Met Gala dan Merugikan Taylor Swift juga Zendaya?

Apa Itu Gerakan Blockout 2024 yang Muncul Selepas Met Gala dan Merugikan Taylor Swift juga Zendaya?

Tren
Balon Udara Meledak di Ponorogo, Korban Luka Bakar 63 Persen, Polisi: Masuk Ranah Pidana

Balon Udara Meledak di Ponorogo, Korban Luka Bakar 63 Persen, Polisi: Masuk Ranah Pidana

Tren
Warga Korsel Dilaporkan Hilang di Thailand dan Ditemukan di Dalam Tong Sampah yang Dicor Semen

Warga Korsel Dilaporkan Hilang di Thailand dan Ditemukan di Dalam Tong Sampah yang Dicor Semen

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke