Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dampak "One Way" Tol Jakarta-Cikampek, Beberapa Lalin Dialihkan

KOMPAS.com - Beberapa jalur lalu lintas (lalin) dialihkan akibat diskresi yang dilakukan oleh pihak kepolisian.

Pengalihan terjadi akibat pemberlakukan satu arah (one way) jalan tol Jakarta-Cikampek sudah mencapai Km 03+500.

Oleh sebab itu, rekayasa lalin berupa pengalihan di Simpang Susun (SS) Cawang, Gerbang Tol (GT) Kalimalang 2, dan SS Cikunir arah Cikampek.

Marketing and Communication Department Head Jasamarga Metropolitan Tollroad, Irra Susiyanti, mengatakan bahwa pengalihan tersebut dimulai pada Sabtu 7 April 2022 dengan waktu yang berbeda-beda.

Untuk berakhirnya pengalihan jalur lalin tersebut berdasarkan dari keputusan diskresi kepolisian dan berdasarkan situasi kondisi lalin yang terjadi.

"Nanti di-update lagi. Karena itu diskresi kepolisian, Dan berdasarkan situasi dan kondisi lalin," kata Irra kepada Kompas.com, Sabtu (7/5/2022).

Pengalihan lalin di SS Cawang

Pengalihan lalin di SS Cawang dimulai pukul 00.15 WIB pada Sabtu (7/5/2022) dengan melakukan penutupan di tiga titik lokasi yang menuju tol Jakarta-Cikampek.

Berikut ini adalah tiga lokasi tersebut:

  1. Km 00+400 B Ruas Tol Cawang-Tomang-Pluit (dari Semanggi arah Cawang/Cikampek).
  2. Km 00+200 B Ruas Tol Cawang-Tanjung Priok-Pluit yang dikelola oleh PT Citra Marga Nusaphala Persada/CMNP (dari Priok arah Cawang/Cikampek).
  3. On ramp UKI (dari arteri Cawang/UKI arah Cikampek via Tol).

"Pengguna jalan tol dari arah Semanggi/Cawang yang akan menuju arah Cikampek dialihkan ke arah Cawang-Tanjung Priok-Pluit (CMNP) dan ke arah Jagorawi," ungkap Irra.

Sedangkan, pengguna jalan tol dari arah Jatinegara/Rawamangun dialihkan ke arah Cawang-Tomang-Pluit dan ke arah Jagorawi.

Pengalihan lalin dari jalan tol JORR E menuju Cikampek

Beberapa rute juga terjadi pengalihan akibat adanya pengalihan di Jalan Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) E menuju Cikampek dengan salah satunya menutup GT Kalimalang 2.

Berikut ini adalah daftar dan waktu pengalihannya:

  1. Pengalihan lalu lintas yang akan masuk GT Kalimalang 2 Ruas Tol JORR arah Cikampek dimulai pukul 07.15 WIB. Pengguna jalan yang akan menuju Cikampek dialihkan melalui jalan arteri Kalimalang.
  2. Penutupan Ramp Km 45+200 A SS Cikunir (dari Jati Asih arah Cikampek) mulai pukul 00.53 WIB. Pengguna jalan dialihkan ke arah Rorotan/Tanjung Priok.
  3. Penutupan Ramp Km 46+200 B SS Cikunir (dari Rorotan arah Cikampek) mulai pukul 00.53 WIB. Pengguna jalan dialihkan menerus ke arah Jatiasih/Taman Mini.

"Selain itu, untuk mendukung one way ini diberlakukan rekayasa pada GT Cikunir 1, yang seharusnya digunakan untuk transaksi dari arah Cawang kini digunakan untuk transaksi dari jalur one way untuk pembayaran tol Ruas JORR arah Rorotan maupun Jatiasih," tutur Irra.

Telah ditempatkan rambu-rambu dan petugas

Demi memastikan keamanan dan kenyamanan pengguna jalan, pihak Jasa Marga bersama dengan pihak kepolisian telah memasang rambu-rambu lalin di lokasi pengalihan tersebut.

Selain itu juga ditempatkan petugas yang akan mengatur lalu lintas di lokasi terjadinya pengalihan lalu lintas.

"Jasa Marga mengimbau pengguna jalan agar selalu berhati-hati dalam berkendara, patuhi rambu-rambu dan ikuti arahan petugas di lapangan," jelas Irra.

Masyarakat dapat mengakses informasi dan pelayanan Jasa Marga melalui One Call Center 24 Jam Jasa Marga di nomor 14080.

https://www.kompas.com/tren/read/2022/05/07/173000765/dampak-one-way-tol-jakarta-cikampek-beberapa-lalin-dialihkan

Terkini Lainnya

Kasus Covid-19 di Singapura Naik Nyaris 2 Kali Lipat, Diproyeksi Meledak Juni 2024

Kasus Covid-19 di Singapura Naik Nyaris 2 Kali Lipat, Diproyeksi Meledak Juni 2024

Tren
Helikopter yang Bawa Presiden Iran Jatuh, Pencarian Masih Berlanjut

Helikopter yang Bawa Presiden Iran Jatuh, Pencarian Masih Berlanjut

Tren
Alasan Tidak Boleh Minum Teh Saat Perut Kosong, Ini yang Akan Terjadi

Alasan Tidak Boleh Minum Teh Saat Perut Kosong, Ini yang Akan Terjadi

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 20-21 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 20-21 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Daftar Forbes 30 Under 30 Asia 2024, Pesawat Jatuh di BSD

[POPULER TREN] Daftar Forbes 30 Under 30 Asia 2024, Pesawat Jatuh di BSD

Tren
Warga Jabar jadi Pengguna Pinjol Terbanyak di Indonesia, Ekonom Soroti Persib Gandeng Sponsor Pinjol

Warga Jabar jadi Pengguna Pinjol Terbanyak di Indonesia, Ekonom Soroti Persib Gandeng Sponsor Pinjol

Tren
Starlink Milik Elon Musk Resmi Beroperasi di Indonesia, Ini Kelebihan dan Kekurangannya

Starlink Milik Elon Musk Resmi Beroperasi di Indonesia, Ini Kelebihan dan Kekurangannya

Tren
Mengenal Voice of Baceprot, Grup Metal Garut yang Jadi Sorotan Utama Forbes 30 Under 30 2024

Mengenal Voice of Baceprot, Grup Metal Garut yang Jadi Sorotan Utama Forbes 30 Under 30 2024

Tren
Daftar Korban Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Tangerang Selatan

Daftar Korban Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Tangerang Selatan

Tren
Profil Oxford United, Klub Bola Erick Thohir yang Promosi ke Championship

Profil Oxford United, Klub Bola Erick Thohir yang Promosi ke Championship

Tren
5 Fakta Baru Kasus Pembunuhan Vina di Cirebon, Polisi Ungkap Kendala Penangkapan Pelaku

5 Fakta Baru Kasus Pembunuhan Vina di Cirebon, Polisi Ungkap Kendala Penangkapan Pelaku

Tren
3 Korban Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangerang Selatan Meninggal, 2 Teridentifikasi

3 Korban Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangerang Selatan Meninggal, 2 Teridentifikasi

Tren
6 Hal Ini Dilarang Dilakukan Jemaah Haji di Tanah Suci, Apa Saja?

6 Hal Ini Dilarang Dilakukan Jemaah Haji di Tanah Suci, Apa Saja?

Tren
Pesawat Latih Jatuh di BSD Serpong, Tiga Orang Meninggal Dunia

Pesawat Latih Jatuh di BSD Serpong, Tiga Orang Meninggal Dunia

Tren
Alasan Yusril Ihza Mundur dari Ketua Umum PBB Setelah 16 Tahun Menjabat

Alasan Yusril Ihza Mundur dari Ketua Umum PBB Setelah 16 Tahun Menjabat

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke