Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dua Peserta Vaksinasi AstraZeneca Alami KIPI Serius, Ini Kata Kemenkes

KOMPAS.com - Dua peserta vaksinasi Covid-19 AstraZeneca disebut mengalami Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) serius.

Hal itu dikonfirmasi oleh Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi.

"Hanya dua seperti yang disampaikan dalam surat BPOM," kata Nadia saat dihubungi Kompas.com, Senin (17/5/2021).

Ia menuturkan kedua peserta tersebut dinyatakan meninggal dunia dan berasal dari DKI Jakarta.

Namun, proses investigasi masih dilakukan untuk mengetahui apakah KIPI serius itu terkait dengan vaksin AstraZeneca atau tidak.

Satu peserta yang meninggal dunia satu hari usai divaksin AstraZeneca diketahui bernama Trio Fauqi Virdaus (22) pada 6 Mei 2021.

Mulanya, Trio merasa demam panas setelah mendapatkan suntikan vaksin. Kemudian, kondisinya melemah dan masih mengalami demam pada hari Kamis.

Trio dibawa ke rumah sakit dan dinyatakan meninggal sekitar pukul 12.30 WIB.

Penggunaan vaksin ditangguhkan

Karena adanya dua KIPI serius itu, Kemenkes memutuskan untuk menangguhkan distribusi dan penggunaan vaksin AstraZeneca batch CTMAV547.

Kemenkes menyebut, tindakan ini adalah bentuk upaya kehati-hatian pemerintah untuk memastikan keamanan vaksin buatan perusahaan farmasi Inggris itu.

Saat ini, batch CTMAv547 berjumlah 448.480 dosis dan merupakan bagian dari 3.852.000 dosis AstraZeneca yang diterima Indonesia pada tanggal 26 April 2021 melalui skema Covax Facility/WHO.

Batch ini sudah didistribusikan untuk TNI dan sebagian ke DKI Jakarta dan Sulawesi Utara.

Meski demikian, Nadia mengimbau agar masyarakat tetap tenang dan tidak termakan hoaks yang beredar.

Komnas KIPI telah merekomendasikan BPOM untuk melakukan uji sterilitas dan toksisitas terhadap kelompok tersebut.

Uji sterilitas dan toksisitas itu dilakukan karena tidak ada cukup data untuk menegakkan diagnosis penyebab dan klasifikasi dari KIPI yang dimaksud.

Data Komnas KIPI menyebutkan, belum pernah ada kejadian orang yang meninggal dunia akibat vaksinasi Covid-19 di Indonesia.

Jika sebelumnya ada beberapa kasus kematian setelah vaksinasi Covid-19, penyebabnya bukan karena vaksin yang telah disuntikan. Penyebabnya lebih karena faktor lain.

https://www.kompas.com/tren/read/2021/05/17/183000965/dua-peserta-vaksinasi-astrazeneca-alami-kipi-serius-ini-kata-kemenkes

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke