Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kasus dan Kematian akibat Covid-19 di Indonesia Tertinggi di ASEAN

Dari sisi angka kematian, Indonesia juga menduduki peringkat pertama kematian tertinggi karena Covid-19 di ASEAN.

Seperti diberitakan Kompas.com, Kamis (15/10/2020), Indonesia menyalip Filipina yang sebelumnya berada di peringkat pertama dalam jumlah kasus Covid-19 terbanyak se-Asia Tenggara.

Jumlah kasus Covid-19 di Indonesia saat ini tercatat 349.160 kasus, sedangkan Filipina 348.698 kasus.

Sementara itu, jumlah kematian karena Covid-19 Indonesia hampir dua kali lipat Filipina.

Indonesia mencatatkan 112 kematian baru pada Kamis (15/10/2020).

Total kematian yang tercatat di Indonesia adalah 12.268 jiwa, sedangkan Filipina 6.497 jiwa.

Berikut ini jumlah kematian karena Covid-19 di Asia Tenggara selengkapnya:

  1. Indonesia: 12.268
  2. Filipina: 6.497
  3. Myanmar: 765
  4. Malaysia: 170
  5. Thailand: 59
  6. Vietnam: 35
  7. Singapura: 28
  8. Brunei Darussalam: 3
  9. Timor Leste: 0
  10. Laos: 0
  11. Kamboja: 0

Kasus di Indonesia

Indonesia melaporkan kematian pertama karena Covid-19 pada 10 Maret 2020 dengan korban seorang Warga Negara Asing (WNA).

Dikutip dari Worldometers, kematian karena Covid-19 di Indonesia tembus angka 100 pada 28 Maret 2020, tepatnya 102 jiwa.

Angkanya terus tumbuh dan hanya dalam dua bulan, tepatnya pada 12 Mei kasus kematian di Indonesia tembus 1.000 jiwa.

Saat itu, angkanya adalah 1.007 jiwa.

Kemudian, pada 30 Juli 2020, tembus 5.000 jiwa, yaitu 5.058 jiwa. Pada 24 September 2020, angkanya mencapai 10.000, tepatnya 10.105 jiwa.

Dari grafik kematian karena Covid-19 yang dibuat Worldometers, sejak awal belum menunjukkan penurunan.

Kini, angka kematian Covid-19 Indonesia berada di 12.000 dan menuju 15.000 jiwa.

Sama seperti kurva kematian, kurva kasus Covid-19 di Indonesia juga terus naik.

Masih dari Worldometers, sejak dilaporkan pertama kali pada 2 Maret 2020, jumlah kasusnya terus merangkak naik.

Total kasus Covid-19 di Indonesia mencapai 1.000 kasus, tepatnya 1.046 kasus pada 27 Maret.

Lalu mencapai 50.000 kasus pada bulan Juni, tepatnya 50.187 kasus pada 25 Juni.

Tak lama setelah itu pada bulan Juli tembus 100.000 kasus. Itu terjadi pada 27 Juli dengan 100.303 kasus.

Setelah itu, dua bulan kemudian tembus 200.000, tepatnya 200.035 kasus pada 8 September.

Hanya dalam sebulan, pada 4 Oktober, tembus 300.000 kasus, tepatnya 303.498 kasus.

Saat ini total kasus Covid-19 di Indonesia adalah 349.160 dan mendekati angka 400.000 kasus.

https://www.kompas.com/tren/read/2020/10/16/141000165/kasus-dan-kematian-akibat-covid-19-di-indonesia-tertinggi-di-asean

Terkini Lainnya

Bisakah Jaminan Pensiun BPJS Ketenagakerjaan Cair Sebelum Pensiun?

Bisakah Jaminan Pensiun BPJS Ketenagakerjaan Cair Sebelum Pensiun?

Tren
Ini Nasib Barang yang Tertahan Bea Cukai tapi Tidak Diambil Pemiliknya

Ini Nasib Barang yang Tertahan Bea Cukai tapi Tidak Diambil Pemiliknya

Tren
Panggung Kampanye Capres di Meksiko Roboh, 9 Orang Meninggal dan Puluhan Luka-luka

Panggung Kampanye Capres di Meksiko Roboh, 9 Orang Meninggal dan Puluhan Luka-luka

Tren
Matahari Tepat di Atas Kabah 27 Mei, Ini Cara Meluruskan Kiblat Masjid

Matahari Tepat di Atas Kabah 27 Mei, Ini Cara Meluruskan Kiblat Masjid

Tren
Kisah Pilu Simpanse yang Berduka, Gendong Sang Bayi yang Mati Selama Berbulan-bulan

Kisah Pilu Simpanse yang Berduka, Gendong Sang Bayi yang Mati Selama Berbulan-bulan

Tren
Bobot dan Nilai Minimum Tes Online 2 Rekrutmen BUMN 2024, Ada Tes Bahasa Inggris

Bobot dan Nilai Minimum Tes Online 2 Rekrutmen BUMN 2024, Ada Tes Bahasa Inggris

Tren
6 Artis yang Masuk Bursa Pilkada 2024, Ada Ahmad Dhani dan Raffi Ahmad

6 Artis yang Masuk Bursa Pilkada 2024, Ada Ahmad Dhani dan Raffi Ahmad

Tren
7 Dokumen Syarat Pendaftaran CPNS 2024 yang Wajib Disiapkan

7 Dokumen Syarat Pendaftaran CPNS 2024 yang Wajib Disiapkan

Tren
Kelompok yang Boleh dan Tidak Boleh Beli Elpiji 3 Kg, Siapa Saja?

Kelompok yang Boleh dan Tidak Boleh Beli Elpiji 3 Kg, Siapa Saja?

Tren
Jarang Diketahui, Ini Manfaat dan Efek Samping Minum Teh Susu Setiap Hari

Jarang Diketahui, Ini Manfaat dan Efek Samping Minum Teh Susu Setiap Hari

Tren
Pertamina Memastikan, Daftar Beli Elpiji 3 Kg Pakai KTP Tak Lagi Dibatasi hingga 31 Mei 2024

Pertamina Memastikan, Daftar Beli Elpiji 3 Kg Pakai KTP Tak Lagi Dibatasi hingga 31 Mei 2024

Tren
Benarkah Makan Cepat Tingkatkan Risiko Obesitas dan Diabetes?

Benarkah Makan Cepat Tingkatkan Risiko Obesitas dan Diabetes?

Tren
BMKG: Daftar Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 24-25 Mei 2024

BMKG: Daftar Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 24-25 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Ikan Tinggi Natrium, Pantangan Penderita Hipertensi | Sosok Pegi Pelaku Pembunuhan Vina

[POPULER TREN] Ikan Tinggi Natrium, Pantangan Penderita Hipertensi | Sosok Pegi Pelaku Pembunuhan Vina

Tren
8 Golden Rules JKT48 yang Harus Dipatuhi, Melanggar Bisa Dikeluarkan

8 Golden Rules JKT48 yang Harus Dipatuhi, Melanggar Bisa Dikeluarkan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke