Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Update CPNS 2019: 10 Instansi Paling Banyak Pelamar, Kemenkumham hingga Kemenkes

KOMPAS.com - Penutupan pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 tinggal menghitung hari.

Sejumlah kementerian/lembaga telah menutup pendaftaran CPNS 2019, beberapa lainnya masih membuka pendaftaran hingga sepekan ke depan.

Berdasarkan data Badan Kepegawaian Negara (BKN), Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) merupakan instansi yang menutup pendaftaran CPNS 2019 paling akhir, yakni pada Sabtu (7/12/2019) pukul 16.00 WIB.

Sementara, secara keseluruhan, hingga Sabtu (30/11/2019) pukul 14.43 WIB, tercatat 4.132.739 orang telah mendaftar CPNS 2019.

Ke mana saja para pelamar itu banyak mendaftarkan diri?

BKN merilis data per 30 November 2019, 10 instansi dengan jumlah pelamar terbanyak.

Mana saja? Berikut daftarnya:

1. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia

Kemenkumham adalah kementerian dengan pelamar paling banyak per 30 November 2019.

Tercatat sebanyak 708.488 orang melamar instansi ini.

Pada CPNS 2019, Kemenkumham membuka 4.598 formasi yang terdiri dari 87 formasi cumlaude, 19 formasi disabilitas, 180 fomasi untuk putra/putri Papua dan Papua Barat, serta 4.312 formasi umum.

Pendaftaran CPNS di Kemenkumham telah ditutup pada 26 November 2019.

2. Kementerian Agama (Kemenag)

Kemenag menjadi instansi kedua dengan jumlah pelamar terbanyak di CPNS 2019, yaitu sebanyak 212.357 orang.

Kemenag membuka 5.815 formasi yang terbagi menjadi 6 kategori jabatan, yakni guru, dosen, penghulu, jabatan fungsional, penyuluh agama, dan pelaksana.

Kemenag telah menutup pendaftaran CPNS 2019 pada Sabtu (30/11/2019) pukul 19.00 WIB.

3. Kejaksaan Agung (Kejagung)

Pelamar CPNS Kejagung mencapai 75.734 orang.

Kejagung menyediakan 5.203 formasi bagi para pelamar lulusan SLTA/Sederajat, D-III, D-IV, dan S-1.

Pendaftaran CPNS Kejagung telah ditutup pada Rabu (27/11/2019) pukul 19.39 WIB.

4. Mahkamah Agung (MA)

Jumlah pelamar di instansi Mahkamah Agung mencapai 58.320 orang. MA menyediakan total 2.104 formasi untuk pelamar dari lulusan D-III, D-IV, dan S-1.

Pendaftaran CPNS MA sendiri telah berakhir pada Jumat (29/11/2019) pukul 00.01 WIB.

5. Pemerintah Provinsi Jawa Timur 

Pemprov Jatim menjadi intansi pemerintah provinsi dengan jumlah pelamar tertinggi. Tercatat, 57.314 pelamar telah mendaftarkan diri.

Pemprov Jatim menyediakan 1.817 formasi yang disediakan Pemprov Jatim unuk para lulusan D-III, D-IV, dan S-1.

Pendaftaran CPNS di Pemprov Jatim sudah ditutup pada Selasa (26/11/2019) pukul 23.11 WIB.

6. Pemerintah Provinsi Jawa Tengah 

Pemprov Jateng menduduki posisi kedua untuk jumlah pelamar tertinggi kedua CPNS 2019 pada tingkat pemerintah provinsi.

Tercatat, ada 53.908 orang mendaftar CPNS 2019 di Pemprov Jateng.

Pendaftaran CPNS di Pemprov Jateng sudah ditutup pada Selasa (26/11/2019) pukul 23.59 WIB.

7. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta 

Pemprov DKI Jakarta mencatatkan 50.528 pelamar pada CPNS 2019.

Ada 3.958 formasi bagi lulusan D-III, D-IV, dan S-1 pada penerimaan CPNS 2019 di Pemprov DKI>

Pendaftaran CPNS di Pemprov DKI Jakarta telah ditutup pada Selasa (26/11/2019) pukul 23.11 WIB.

8. Pemerintah Provinsi Jawa Barat 

Sebanyak 41.722 orang melamar pada formasi CPNS 2019 di Pemprov Jawa Barat.

Total disediakan 1.934 formasi bagi lulusan D-III, D-IV, dan S-1. Pemprov Jabar telah menutup pendaftaran CPNS 2019 pada Kamis (28/11/2019) pukul 13.11 WIB.

9. Kementerian Perhubungan 

Pada pendaftaran CPNS 2019 ini, Kemenhub dilamar sebanyak 38.780 orang. Kemenhub membuka total 1.244 formasi pada penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2019.

Pendaftaran CPNS Kemenhub telah ditutup pada Jumat (29/11/2019) pukul 23.59 WIB.

10. Kementerian Kesehatan (Kemenkes)

Sebanyak 34.892 orang melamar pada CPNS 2019 di Kemenkes. 

Total terdapat 2.205 formasi yang disediakan bagi para lulusan D-III, D-IV, S-1, dan S-2. Kemenkes telah menutup pendaftaran CPNS 2019 pada Sabtu (30/11/2019) pukul 01.15 WIB.

https://www.kompas.com/tren/read/2019/12/01/103200465/update-cpns-2019--10-instansi-paling-banyak-pelamar-kemenkumham-hingga

Terkini Lainnya

13 Manfaat Daun Kelor, Ampuh Kontrol Gula Darah dan Atasi Kolesterol

13 Manfaat Daun Kelor, Ampuh Kontrol Gula Darah dan Atasi Kolesterol

Tren
Pekerja yang Terkena PHK Masih Menerima Manfaat JKN Selama 6 Bulan, Ini Syaratnya

Pekerja yang Terkena PHK Masih Menerima Manfaat JKN Selama 6 Bulan, Ini Syaratnya

Tren
Embun Upas Akan Muncul Kembali di Dieng, Kapan Terjadi?

Embun Upas Akan Muncul Kembali di Dieng, Kapan Terjadi?

Tren
Apa Itu Mahkamah Pidana Internasional (ICC)? Berikut Tugas dan Wewenangnya

Apa Itu Mahkamah Pidana Internasional (ICC)? Berikut Tugas dan Wewenangnya

Tren
ICC Ajukan Surat Penangkapan Pimpinan Israel dan Hamas, Peluang Netanyahu Ditahan?

ICC Ajukan Surat Penangkapan Pimpinan Israel dan Hamas, Peluang Netanyahu Ditahan?

Tren
Ali Bagheri, Diplomat Ulung dan Pengkritik Keras Barat yang Kini Menjabat sebagai Menlu Iran

Ali Bagheri, Diplomat Ulung dan Pengkritik Keras Barat yang Kini Menjabat sebagai Menlu Iran

Tren
Cerita di Balik Jasa 'Santo Suruh' yang Mau Disuruh Apa Saja, dari Jemput Anak Main juga Kubur Ari-ari

Cerita di Balik Jasa "Santo Suruh" yang Mau Disuruh Apa Saja, dari Jemput Anak Main juga Kubur Ari-ari

Tren
Suhu Udara Capai 50 Derajat Celsius, Ini Imbauan bagi Jemaah Haji yang Tiba di Makkah

Suhu Udara Capai 50 Derajat Celsius, Ini Imbauan bagi Jemaah Haji yang Tiba di Makkah

Tren
Kemendikbud Rekomendasikan 177 Karya Sastra di Sekolah, Ada 'Bumi Manusia'

Kemendikbud Rekomendasikan 177 Karya Sastra di Sekolah, Ada "Bumi Manusia"

Tren
Hasil Tes Online 1 Rekrutmen BUMN Diumumkan 22 Mei 2024, Klik rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id

Hasil Tes Online 1 Rekrutmen BUMN Diumumkan 22 Mei 2024, Klik rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id

Tren
UKT Semakin Mahal dan Janji Prabowo Gratiskan Biaya Kuliah di Kampus Negeri

UKT Semakin Mahal dan Janji Prabowo Gratiskan Biaya Kuliah di Kampus Negeri

Tren
Jarang Diketahui, Ini 5 Manfaat Minum Madu Campur Lemon

Jarang Diketahui, Ini 5 Manfaat Minum Madu Campur Lemon

Tren
Catat, Ini 4 Suplemen yang Bisa Sebabkan Kepala Pusing

Catat, Ini 4 Suplemen yang Bisa Sebabkan Kepala Pusing

Tren
Cerita Ed Dwight, Butuh 60 Tahun Sebelum Wujudkan Mimpi Terbang ke Luar Angkasa

Cerita Ed Dwight, Butuh 60 Tahun Sebelum Wujudkan Mimpi Terbang ke Luar Angkasa

Tren
Kisah Bocah 7 Tahun di Nepal Tak Sengaja Telan Pensil Sepanjang 10 Cm

Kisah Bocah 7 Tahun di Nepal Tak Sengaja Telan Pensil Sepanjang 10 Cm

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke