Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejarah Yoga, Olahraga Pengolah Raga, Jiwa, dan Pikiran

Kompas.com - 30/07/2023, 08:00 WIB
Verelladevanka Adryamarthanino ,
Nibras Nada Nailufar

Tim Redaksi

Sumber Gramedia

Terlepas dari perbedaan pendapat yang ada, yoga terus mengalami perkembangan dan diterima oleh masyarakat di dunia, terutama masyarakat di negara barat yang mulai mengenal yoga pada abad ke-19.

Sampai sekarang, sudah lebih dari 13 juta penduduk Amerika yang percaya dan menjadikan olahraga yoga sebagai olahraga untuk meningkatkan kesehatan mereka.

Sementara itu, di Indonesia, olahraga yoga dipercaya mulai berkembang sejak tahun 1990-an.

Baca juga: Perkembangan Olahraga Indonesia Era Orde Baru

Jenis-jenis yoga

Ada 7 jenis yoga, yaitu:

  • Hatha Yoga
  • Mantra Yoga
  • Laya Yoga
  • Bhakti Yoga
  • Raja Yoga
  • Jnana Yoga
  • Karma Yoga

Hatha Yoga

Hatha Yoga adalah gerakan yoga yang dilakukan dengan posisi fisik (Asana), teknik pernapasan, dan meditasi.

Posisi tubuh Hatha Yoga ini dipercaya dapat mengantarkan pikiran menjadi tenang, sehat, dan penuh vitalitas.

Mantra Yoga

Selanjutnya adalah mantra yoga yang dilaksanakan dengan mengucapkan kalimat-kalimat suci melalui rasa kebaktian dan perhatian yang terkonsentrasi.

Tujuan dari konsentrasi ini adalah agar tercapainya kesucian hati untuk mendengar suara kesunyian, sabda, ucapan Tuhan mengenai identitasnya.

Baca juga: Kaus Polo, Kisahnya Tak Jauh dari Olahraga

Laya Yoga

Laya yoga adalah jenis yoga yang dilakukan dengan tujuan membangkitkan daya kreatifitas.

Ajaran ini menekankan pada kebangkitan masing-masing cakra, mulai dari cakra dasar hingga ke cakra mahkota.

Cakra dasar terletak di antara anus dan kemaluan, sementara cakra mahkota sebagai pusat masuknya energi ilahi ke seluruh lapisan tubuh dan kesadaran manusia.

Bhakti Yoga

Bhakti Yoga adalah gerakan yoga yang memfokuskan diri untuk menuju hati. Diyakini bahwa jika seseorang berhasil menerapkan ajaran ini, maka ia dapat melihat kelebihan orang lain dan tata cara untuk menghadapi sesuatu.

Selain itu, praktik bhakti yoga juga dapat membuat seseorang lebih memiliki welas kasih dan bersedia menerima segala sesuatu di sekitarnya.

Raja Yoga

Raja Yoga adalah ajaran yoga yang gerakannya menitikberatkan pada teknik meditasi dan kontemplasi.

Nantinya, ajaran ini mengarah pada tata cara penguasaan diri sekaligus menghargai diri sendiri dan sekitarnya.

Baca juga: Asal-muasal Bola Olahraga Biliar, Terbuat dari Gading

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com