Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Empat Pembabakan Sejarah Perkembangan Bumi

Kompas.com - 07/11/2022, 15:00 WIB
Verelladevanka Adryamarthanino ,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Kompas.com

Reptil besar yang diketahui muncul pada zaman ini adalah Dinosaurus dan Atlantosaurus.

Fosil reptil besar yang diperkirakan hidup pada zaman Mesozoikum ditemukan di berbagai belahan dunia. Salah satunya fosil Atlantosaurus yang ditemukan di Amerika dengan panjang lebih dari 30 meter.

Selain reptil, muncul juga kehidupan lain seperti burung dan binatang menyusui (mamalia), tetapi dengan tingkat populasi yang rendah.

Baca juga: Zaman Mesozoikum: Pembagian, Ciri-ciri, dan Peninggalan

Neozoikum

Zaman Neozoikum adalah zaman hidup baru yang berlangsung sekitar 60 juta tahun yang lalu.

Pada zaman ini, kondisi bumi sudah jauh lebih baik dari sebelumnya, tetapi dengan perubahan cuaca yang tidak begitu drastis.

Zaman ini terbagi ke dalam dua periode, yaitu Zaman Tersier dan Zaman Kuarter.

Pada zaman Tersier, jenis binatang raksasa sudah mulai berkurang. Makhluk hidup yang mulai bermunculan adalah binatang menyusui (mamalia) dan berbagai jenis kera, termasuk kera manusia.

Lalu, Zaman Kuarter adalah zaman yang terpenting karena mulai ada tanda-tanda kehidupan manusia.

Zaman Kuarter diperkirakan berlangsung sekitar 2 juta tahun yang lalu, yang terbagi ke dalam dua periode, yaitu Kala Plestocen dan Kala Holocen.

Kala Plestocen disebut juga Zaman Es, di mana perubahan iklim terjadi secara dahsyat di kutub, sedangkan Kala Holocen adalah Zaman Banjir, karena berakhirnya Zaman Es.

 

Referensi:

  • Sudirman, Adi. (2019). Ensiklopedia Sejarah Lengkap Indonesia. Yogyakarta: DIVA Press.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com