Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejarah Universitas Al-Azhar Mesir

Kompas.com - 04/04/2022, 18:00 WIB
Verelladevanka Adryamarthanino ,
Widya Lestari Ningsih

Tim Redaksi

Sumber Kompas.com

KOMPAS.com - Universitas Al-Azhar adalah salah satu universitas terkenal di dunia yang terletak di Kairo, Mesir.

Meski telah berdiri sejak abad ke-10, universitas negeri ini baru disahkan sebagai perguruan tinggi pada 1961.

Awalnya, Al-Azhar hanya dijadikan sebagai tempat madrasah dan pusat pembelajaran Islam.

Seiring berjalannya waktu, universitas ini mulai menerapkan kurikulum baru dengan mengajarkan berbagai bidang ilmu lainnya, seperti bisnis, ekonomi, sains, dan teknik.

Berikut ini sejarah Universitas Al-Azhar di Mesir.

Baca juga: Sejarah Singkat Pembaruan Islam di Mesir

Dibangun oleh Dinasti Fatimiyah

Menurut sejarah, Al-Azhar merupakan salah satu warisan dari Dinasti Fatimiyah (909-1171).

Lembaga ini dinamai Al-Azhar untuk menghormati Fatimah, putri Nabi Muhammad, yang disebut sebagai Al-Zahra yang berarti bercahaya.

Mulanya, lembaga ini didirikan sebagai masjid dan pembangunannya selesai pada 24 Juni 972.

Oleh karena itu, Universitas Al-Azhar disebut sebagai universitas yang dianggap tertua di dunia, yang berdiri pada tahun 972.

Namun, sebenarnya universitas tertua di dunia adalah Universitas Al Karaouine di Maroko, yang berdiri pada 859 di Kota Fez.

Universitas Al Karaouine juga telah diberi penghargaan oleh Guinness Book of World Records sebagai universitas tertua yang masih berjalan sampai sekarang.

Baca juga: Dinasti Fatimiyah: Sejarah, Kejayaan, Khalifah, dan Keruntuhan

Usai dibangun, masjid Al-Azhar diperbaiki oleh Khalifah Al-Mustabillah (1094-1101) dan Abdul Majid Al-Hafiz (1130-1149).

Para khalifah Fatimiyah selalu mendorong agar di dalam masjid dibangun tempat belajar.

Seiring berjalannya waktu, masjid ini mulai digunakan sebagai madrasah, yang diklaim sebagai lembaga tertua di dunia.

Kegiatan belajar di Al-Azhar baru dimulai tahun 975, di mana di dalamnya telah memiliki fakultas hukum, fikih Islam, tata bahasa Arab, astronomi Islam, filsafat Islam, dan logika.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com