Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Gas Nitrogen Banyak di Atmosfer?

Kompas.com - 02/01/2024, 22:00 WIB
Silmi Nurul Utami

Penulis

KOMPAS.com – Sekitar 78 persen atmosfer bumi adalah nitrogen. Sehingga, nitrogen adalah gas yang paling banyak di udara. Tahukah kamu, mengapa gas nitrogen banyak di atmosfer?

Gas Nitrogen banyak terdapat di atmosfer karena:

  • Ada di awal pembentukan bumi
  • Terjadinya siklus nitrogen
  • Bersifat stabil
  • Molekulnya lebih berat.

Baca juga: Unsur-unsur Pembentuk Udara

Ada di awal pembentukan bumi

Alasan mengapa gas nitrogen banyak di atmosfer adalah karena nitrogen ada di awal pembentukan bumi.

Di mana bumi diperkirakan terbentuk dari molekul amonia pada nebula matahari ketika awal pembentukan tata surya.

Dilansir dari NASA Astrobiology, nitrogen makin melimpah di Bumi ketika gunung berapi dan proses internal bumi mulai menggantikan hidrogen dan helium yang awalnya memenuhi bumi.

Proses tersebut kemudian menghasilkan nitrogen dalam jumlah besar dan membentuk atmosfer bumi kita yang sekarang.

Baca juga: Siklus Nitrogen: Pengertian dan Proses Terjadinya

Terjadinya siklus nitrogen

Alasan mengapa gas nitrogen banyak di atmosfer adalah karena adanya siklus nitrogen di bumi.

Siklus nitrogen mengembalikan unsur nitrogen yang telah digunakan oleh hewan, tumbuhan, dan makhluk hidup lainnya ke atmosfer melalui dekomposisi.

Dilansir dari Science Focus, siklus nitrogen menjaga jumlah nitrogen tetap konstan setidaknya selama 100 juta tahun.

Baca juga: Mengapa Daur Nitrogen Penting dalam Kehidupan

Bersifat stabil

Nitrogen di atmosfer biasanya berupa gas dinitrogen (N2) yang bersifat stabil.

Di mana gas nitrogen tidak bereaksi dengan unsur lainnya ataupun membentuk unsur baru. Sehingga, jumlahnya tetap banyak di atmosfer.

Gas nitrogen juga cenderung lebih stabil terhadap radiasi matahari, sehingga jumlahnya dapat bertahan di atmosfer.

Molekulnya lebih berat

Alasan selanjutnya mengapa gas nitrogen banyak di atmosfer adalah karena molekulnya lebih berat.

Baca juga: Massa Jenis dan Hukum Archimedes

Dilansir dari The Grainger College of Engineering Physics Van, molekul nitrogen lebih berat dibandingkan kebanyakan molekul gas lain di atmosfer sehingga cenderung mengendap di dasar.

Ketika molekul lain yang lebih ringan berada di bagian atas dan hilang ke luar angkasa. Maka, nitrogen tetap berada di bawah atmosfer dan tidak hilang.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Siapa Itu Parikesit?

Siapa Itu Parikesit?

Skola
Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Skola
Mengenal Tokoh Rahwana

Mengenal Tokoh Rahwana

Skola
Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Skola
Mengenal Ukara Lamba Basa Jawa

Mengenal Ukara Lamba Basa Jawa

Skola
Bedane Geguritan Gagrak Lawas lan Gagrak Anyar

Bedane Geguritan Gagrak Lawas lan Gagrak Anyar

Skola
Prinsip dan Macam-macam Tembang Jawa Tengahan

Prinsip dan Macam-macam Tembang Jawa Tengahan

Skola
Pengertian, Ciri-ciri, dan Contoh Tembang Jawa Gedhe

Pengertian, Ciri-ciri, dan Contoh Tembang Jawa Gedhe

Skola
Gaman lan Aji-Ajine Wayang

Gaman lan Aji-Ajine Wayang

Skola
Ratu, Negara, lan Patihe dalam Pewayangan

Ratu, Negara, lan Patihe dalam Pewayangan

Skola
Peran Siswa dalam Mendukung Implementasi Wawasan Kebangsaan

Peran Siswa dalam Mendukung Implementasi Wawasan Kebangsaan

Skola
Hubungan Antargatra

Hubungan Antargatra

Skola
Peran dan Ancaman dalam Membangun Integrasi Nasional

Peran dan Ancaman dalam Membangun Integrasi Nasional

Skola
Kesediaan Warga Negara untuk Melakukan Bela Negara

Kesediaan Warga Negara untuk Melakukan Bela Negara

Skola
Daerah Khusus, Daerah Istimewa, dan Otonomi Khusus

Daerah Khusus, Daerah Istimewa, dan Otonomi Khusus

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com