Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Contoh Bioteknologi di Bidang Pangan

Kompas.com - 25/10/2022, 18:30 WIB
Serafica Gischa

Editor

  • Asam cuka dan asam sitrat

Asam cuka atau biasa disebut dengan cuka saja, berasal dari. Etanol merupakan hasil fermentasi anaerob ragi yang dibuat menjadi cuka oleh bakteri asam asetat, misalnya Acetobacter dan Gluconobacter. Asam cuka banyak dimanfaatkan manusia untuk menambah cita rasa makanan.

Asam sitrat merupakan produk kapang jenis Aspergillus niger. Kapang ini akan mengeluarkan asam sitrat jika berada pada substrat tetes sirup yang mengandung sedikit unsur Fe.

Pada industri susu, asam sitrat ini digunakan untuk proses emulsi, juga digunakan dalam industri deterjen.

  • Pembuatan Nata De Coco

Nata de coco merupakan bahan makanan yang diperoleh dari air kelapa yang mengalami proses fermentasi oleh Acetobacter xylinum. Prinsipnya adalah pemecah amilum oleh mikroba menghasilkan gula yang kemudian difermentasi.

Baca juga: Fermentasi Asam Laktat: Respirasi Tanpa Oksigen

  • Pembuatan oncom

Oncom merupakan makanan khas Jawa barat, ada dua jenis oncom, yaitu oncom merah dan oncom hitam. Oncom merah menggunakan jamur Neurospora sitophila. Oncom hitam menggunakan jamur Rhizopus oligosporus.

Oncom merah umumnya terbuat dari ampas tahu, yaitu kedelai yang telah diambil proteinnya dalam pembuatan tahu.

Sedangkan oncom hitam terbuat dari bungkil kacang tanah yang dicampur singkong atau tepung singkong, agar mempunyai tekstur yang lebih baik dan lebih lunak.

 

Suka baca tulisan-tulisan seperti ini? Bantu kami meningkatkan kualitas dengan mengisi survei Manfaat Kolom Skola

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com