Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Misi ke Bulan Semakin Ramai, Mana Saja Negara yang Menuju Bulan?

Kompas.com - 24/08/2023, 08:00 WIB
Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Penulis

Sumber PHYSORG
  • Rusia

Rusia meluncurkan Luna-25 pada 11 Agustus 2023 dan menjadi misi luar angkasa pertama negara ini, setelah hampir 50 tahun tak meluncurkan misinya sendiri. Selain itu, misi ke Bulan tahun ini juga sekaligus menandai dimulainya proyek baru eksplorasi bulan Moskow.

Badan antariksa Rusia, Roscomos, melaporkan bahwa pada 16 Agustus 2023, wahana antariksa Luna-25 berhasil ditempatkan di orbit Bulan.

Akan tetapi, tiga hari kemudian, pendarat tersebut 'tidak ada lagi setelah bertabrakan dengan permukaan Bulan'.

Rover Rusia tersebut telah diatur untuk mendarat di permukaan Bulan dan selama setahun akan melakukan misi untuk mengumpulkan sampel dan menganalisis tanah Bulan.

  • China

Misi ambisius ke Bulan juga turut diramaikan China. Negara ini sedang menyiapkan rencana untuk mengirimkan misi berawak ke Bulan pada tahun 2030. Tak hanya itu, China berencana membangun pangkalan di Bulan.

Baca juga: Korea Selatan Luncurkan Misi Pertama ke Bulan, Apa yang Dipelajari?

China merupakan negara ketiga yang menempatkan manusia di orbit pada tahun 2003, serta roket Tiangong menjadi unggulan dari program luar angkasa mereka.

Mengejar ketertinggalannya dari Amerika Serikat dan Eropa, sebelumnya China juga telah mendaratkan penjelajah di Mars dan Bulan.

Pada tahun 2019, China berhasil mendaratkan roket Chang'e-4 tanpa awak di sisi terjauh Bulan. Robot penjelajah juga melakukan misi pengibaran bendera China pada tahun 2020, di sisi lain permukaan Bulan.

Untuk pertama kalinya dalam lebih dari empat dekade, misi pendaratan di Bulan tersebut berhasil membawa sampel batuan dan tanah Bulan kembali ke Bumi.

  • Amerika Serikat

Artemis adalah misi ke Bulan yang dilakukan oleh badan antariksa nasional Amerika Serikat (NASA). Misi Artemis 3 NASA, rencananya akan membawa manusia kembali ke Bulan pada tahun 2025.

Baca juga: Misi Artemis ke Bulan, NASA dan ESA Akan Kirim Astronot Eropa Pertama 

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com