Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER PROPERTI] Terminal Giwangan Yogyakarta Bakal Direvitalisasi

Kompas.com - 12/03/2024, 11:00 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengecek Terminal Tipe A Giwangan Yogyakarta yang akan segera direvitalisasi, Senin (11/3/2024).

Budi mengatakan, pemerintah berkomitmen merevitalisasi seluruh terminal di wilayah Indonesia.

Revitalisasi dilakukan untuk meningkatkan layanan angkutan jalan, sehingga terminal bus tidak hanya menjadi tempat naik turun penumpang, tapi juga memiliki fungsi lain.

Mulai dari perkantoran, tempat tinggal, hotel, pusat perbelanjaan, pusat pelayanan masyarakat, serta terintegrasi dengan moda transportasi lainnya.

Ini menjadi artikel terpopuler dalam kanal Properti Kompas.com, Selasa (12/5/2024).

Lantas, bagaimana revitalisasi terminal ini dilakukan? Selanjutnya baca di sini Terminal Giwangan Yogyakarta Akan Direvitalisasi, Begini Rencananya

PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP) selaku emiten jalan tol milik Jusuf Hamka, mendapatkan suntikan kredit sebesar Rp 600 miliar dari PT Bank Capital Indonesia Tbk (BACA).

Dilansir dari Kontan, Senin (11/3/2024), kredit tersebut ditujukan untuk membiayai pengembangan Tol Ir. Wiyoto Wiyono, M.Sc, Section Harbour Road II dari Ancol Timur-Pluit sepanjang 9,6 kilometer.

"Perseroan mendapatkan fasilitas kredit dari Bank Capital seluruhnya sebesar Rp 600 miliar," kata Direktur Independen CMNP Hasyim.

Lantas, kapan proyek tersebut selesai dibangun?

Jawabannya di sini BUJT Milik Jusuf Hamka Raup Rp 600 Miliar Bangun Tol Harbour Road II

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani memuji jajaran Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) melalui program Reforma Agraria.

"Bapak/Ibu sekalian adalah para pendekar yang men-deliver (mengantarkan) keadilan, luar biasa," tuturnya dikutip dari laman Kementerian ATR/BPN, Senin (11/3/2024).

Bendahara keuangan negara itu menilai, dari sisi sinergi pengurangan kemiskinan melalui program Reforma Agraria, Kementerian ATR/BPN adalah motor penggerak utama.

Selengkapnya baca di sini Sri Mulyani Puji Kementerian ATR/BPN Jalankan Reforma Agraria

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com