JAKARTA, KOMPAS.com - PT Pembangunan Perumahan (PP) mendapatkan mandat untuk membangun 9 tower rumah susun (rusun) aparatur sipil negara (ASN) di Ibu Kota Nusantara (IKN).
Hal ini sebagaimana disampaikan oleh Direktur Utama PP Novel Arsyad saat ditemui di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (20/9/2023).
"Kami 9 tower dari 47," ucap Novel.
Khusus untuk porsi PP, ditargetkan sebanyak 2-3 tower rusun ASN bisa rampung sebelum Upacara Kemerdekaan Indonesia yang ke-79 pada 17 Agustus 2024.
"Mungkin antara 2-3 di paket kami sebelum 17 Agustus 2024," imbuh Novel.
Jelasnya, proyek rusun ASN IKN yang dibangun dengan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) sebanyak 47 tower sudah mulai persiapan konstruksi.
"Sudah mulai (konstruksi) tapi baru persiapan karena kan baru diputuskan tender beberapa hari yang lalu," tutur Novel.
Baca juga: Revisi UU IKN Disepakati untuk Dibahas di Rapat Paripurna DPR RI
Sementara Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menargetkan sebanyak 12 tower rusun ASN IKN siap huni pada Juli 2024.
"Direncanakan Juli (2024) 12 tower akan selesai dan furnished, sehingga bisa segera ditempati secara bertahap oleh ASN yang ditugaskan di IKN," kata Basuki saat ditemui usai Konferensi Pers RAPBN dan Nota Keuangan Tahun Anggaran 2024 di Jakarta, Rabu (16/8/2023).
Sementara untuk rencana jangka pendek, sebanyak 2-3 tower apartemen ASN di IKN ditarget bisa dilihat progres pembangunannya pada Oktober 2023, atau sebulan setelah pembangunannya direncanakan dimulai.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.