Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Ruas Tol Jasa Marga Catat LHR Tertinggi, Mana Saja?

Kompas.com - 08/12/2022, 17:00 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat tiga ruas jalan tol dengan volume lalu lintas (lalin) harian rata-rata (LHR) tertinggi selama tahun 2022.

Ketiga ruas jalan tol tersebut adalah Tol Dalam Kota sebanyak 515.000 kendaraan per hari, Tol Jakarta-Cikampek (Japek) dan Tol Jagorawi, masing-masing sebanyak 447.000 kendaraan per hari dan 396.000 kendaraan per hari.

Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana mengatakan, perseroan juga mencatat volume lalin sebesar 3,33 juta kendaraan pada periode Januari-Oktober 2022.

"Jumlah ini meningkat 18,76 persen jika dibandingkan dengan periode Januari-Oktober 2021," ujar Lisye dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Kamis (8/12/2022).

Baca juga: Jasa Marga Dominasi Penghargaan Jalan Tol Terbaik di Indonesia

Sepanjang tahun 2022, Jasa Marga melanjutkan program asset recycling (daur ulang aset) sebagai bagian dari strategi korporasi untuk menyeimbangkan pertumbuhan dan kesinambungan bisnis perseroan.

Salah satunya juga menyumbang kontribusi pada kinerja positif perseroan, yaitu penandatanganan Akta Jual Beli (AJB) atau Sales Purchase Agreement antara Perseroan dengan PT Margautama Nusantara atas PT Jasamarga Jalanlayang Cikampek (JJC).

Sebagaimana diketahui, JJC merupakan anak usaha PT Jasamarga Transjawa Tol yang mengelola Jalan Layang MBZ.

Berbagai inisiatif perseroan dalam meningkatkan kinerja di fase pemulihan, di antaranya, dengan berkomitmen menjaga pemenuhan Standar Pelayanan Minimal (SPM) jalan tol.

Kemudian, mengendalikan beban bunga dengan melakukan berbagai upaya refinancing (pembiayaan).

Lalu, mengendalikan aktivitas konstruksi jalan tol dengan memastikan pinjaman kredit investasi yang tepat guna.

Selain itu, meningkatkan implementasi teknologi terintegrasi di industri jalan tol dengan berlandaskan semangat inovasi dan transformasi guna mewujudkan visi untuk menjadi perusahaan jalan tol nasional terbesar, terpercaya, dan berkesinambungan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com