Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ternyata, Teralis Sudah Digunakan sejak Abad Ke-15, Ini Cara Pasangnya

Kompas.com - 09/10/2021, 06:00 WIB
Audrey Aulivia Wiranto,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

2. Hindari memasang teralis seperti jeruji di penjara

Mungkin Anda bermaksud menampilkan kesan sederhana pada jendela maupun pintu sehingga memasang  teralis dengan bentuk seperti jeruji penjara.

Tapi, dengan pemasangan desain teralis seperti itu justru akan membuat desainnya menjadi jelek dan terkesan kaku.

3. Pasang baut secara tersembunyi

Umumnya, produk teralis dijual terpisah dengan kusen dan jendela. Biasanya, pemasangan teralis dilakukan dengan menempelkannya ke kusen jendela dengan bantuan baut.

Pilih teralis yang memiliki model unik dengan pemasangan bautnya yang tersembunyi guna tidak bisa dicongkel dari luar.

4. Ukuran teralis harus proposional

Pastikan memasang teralis dengan ukuran yang pas, jangan terlalu besar atau terlalu kecil. 

Ukuran teralis harus proposionaldengan jendela, pintu, balkon maupun tangga guna membuat interior rumah lebih cantik dan indah.

5. Bahan teralis haruslah kokoh

Pilih teralis berbahan besi tempa, behel, plat maupun baja karena dinilai cukup kuat dan dapat membantu Anda terhindar dari maling.

Sayangnya, jika Anda lebih memilih menggunakan bahan baja, harganya lebih mahal dibandingkan dengan besi tampa.

6. Perhatikan jarak garis pada jeruji

Perhatikan letak antar batas garis horizontal antara satu dengan yang lainnya. Jarak antar garis teralis yang ideal tidak melebihi 20 cm.

Semakin sempit jarak antar garis horizontal pada teralis, semakin sulit juga terali untuk ditembus atau dilewati.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com