Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Hal Terburuk yang Tidak Boleh Dilakukan pada Kloset

Kompas.com - 25/09/2022, 17:25 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

 

Beberapa bahan (seperti bubuk kopi dan minyak) berubah menjadi pasta dan dapat menyebabkan masalah pada pipa saluran pembuangan.

Jadi, kamu harus sangat berhati-hati dengan hal-hal ini. Jika tidak tahu cara membuang minyak, solusi yang umum adalah membekukannya dan menuangkannya ke dalam wadah lama, kemudian buang ke tempat sampah.

Memasukkan benang gigi dan rambut ke dalam kloset

Tidak hanya menyumbat wastafel, benang gigi dan rambut juga dapat tersangkut di kloset.

Benang gigi tahan lama dan dapat dengan mudah menempel pada kotoran di saluran air, kata Jake Romano, manajer John The Plumber.

Baca juga: Cara Membuat Kloset Selalu Bersih dengan Satu Bahan Ini

Lebih buruk lagi, benang gigi dan rambut bisa bertindak sebagai jaring untuk memerangkap segala sesuatu dan dapat menyebabkan penyumbatan besar.

Menggunakan terlalu banyak bahan pembersih saluran pembuangan kimia

Jika kloset milikmu tersumbat, kamu harus berhati-hati dengan cara memperbaikinya.

Michael Berry, pendiri Folsom Plumbing Company, mengungkapkan kalau kesalahan lain yang dilakukan orang adalah terlalu banyak menggunakan pembersih saluran pembuangan kimia.

Bahan kimia kuat yang dapat memakan pipa dan menyebabkan kebocoran. Jadi, berhati-hatilah saat menggunakannya dan selalu ikuti petunjuk pada botol.

Untuk mengatasi sumbatan ringan, disarankan untuk menggunakan soda kue dan cuka.

Baca juga: Cara Mengatasi Kloset Mampet dengan Cuka dan Baking Soda

Meskipun soda kue adalah bahan kimia, keduanya bukan jenis yang berpotensi berbahaya yang biasa digunakan untuk membersihkan saluran air.

Mengabaikan masalah yang tampak kecil

Mengabaikan kondisi kloset milikmu juga akan menimbulkan masalah. Misalnya, membiarkan kloset berbunyi selama berminggu-minggu dapat menyebabkan masalah yang lebih besar pada kemudian hari karena semakin buruk.

Beberapa masalah lain yang sering diabaikan termasuk lingkaran hitam di sekitar lubang kloset, bau yang tidak biasa saat disiram, dan sumbatan yang terus-menerus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com