Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Trik Dekorasi Rumah untuk Menghilangkan Stres, Menurut Studi

Kompas.com - 13/08/2022, 07:13 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam dekorasi kantor, psikolog sering dilibatkan untuk menciptakan lingkungan kerja yang tenang dan mendorong produktivitas. Cara ini dapat diaplikasikan pula dalam dekorasi rumah untuk menghilangkan stres.

Sebab, sebaik-baiknya rumah adalah tempat di mana penghuninya dapat merasa tenang, nyaman, dan bahagia. Inilah sebabnya penting untuk menciptakan rumah yang bebas stres.

Dilansir Reader's Digest, Sabtu (13/8/2022), berikut beberapa trik dekorasi rumah untuk menghilangkan stres menurut studi ilmiah.

Baca juga: 7 Tips Dekorasi Kamar Tidur Sempit agar Terlihat Luas

Ilustrasi ruang makan dengan nuansa warna hijau. SHUTTERSTOCK/PIXEL-SHOT Ilustrasi ruang makan dengan nuansa warna hijau.

1. Gunakan warna-warna terang

Gunakan warna biru lembut, hijau sage, atau warna terang lainnya untuk dinding rumah Anda. Nuansa warna ini meningkatkan rasa rileks dan tenang, menurut artikel terbaru di The Monitor On Psychology, publikasi American Psychological Association.

2. Biarkan cahaya alami masuk ke dalam ruangan

Manfaatkan skylight atau jendela jika Anda bisa. Pasalnya, cahaya alami adalah pendorong suasana hati yang besar.

Untuk jendela setinggi mata, pemandangan yang ideal adalah pemandangan alam yang menenangkan. Jika memungkinkan, hindari menghadap ke trotoar yang sibuk atau jalan yang penuh dengan suara dan pemandangan.

Jika ruangan tidak ada jendela, gunakan beberapa lampu meja dan lantai dengan pencahayaan lembut. Hindari pencahayaan fluoresen di atas kepala untuk membantu menciptakan efek cahaya alami yang terang.

Baca juga: Ide Kamar Tidur Minimalis dengan Berbagai Kombinasi Elemen Dekorasi

Beberapa bohlam bahkan dapat mensimulasikan cahaya alami, yang dapat membantu meningkatkan suasana kantor tanpa jendela.

3. Bawa alam ke dalam ruangan

Bawalah alam terbuka ke dalam ruangan, baik dengan memajang benda-benda alam yang dekoratif, pemandangan lanskap, atau representasi alam lainnya, dan/atau tanaman pot.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com