Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 26/07/2022, 07:47 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Ilustrasi dapur terbuka, konsep dapur terbuka.UNSPLASH/IONUD VLAD Ilustrasi dapur terbuka, konsep dapur terbuka.

 

3. Ventilasi lebih baik

Desain dapur terbuka memungkinkan aliran udara dan ventilasi yang lebih baik, yang membantu mencegah berkembangnya bau tidak sedap.

Ini penting karena dapur sering mengalami banyak proses memasak, yang dapat menyebabkan bau tidak sedap dan potensi pertumbuhan jamur jika tidak berventilasi baik.

Baca juga: Pertimbangkan 4 Hal Ini Sebelum Membeli Wastafel Dapur

Mengapa dapur terbuka tidak baik menurut feng shui?

Feng shui adalah filosofi kuno Tiongkok yang mengatur dan mengorientasikan ruang untuk mengoptimalkan aliran energi chi.

Para ahli menganggap dapur sebagai salah satu ruangan paling kritis di sebuah rumah, karena di situlah persiapan makanan dilakukan.

Dapur di tengah rumah dapat berdampak negatif pada keseimbangan rumah dan kesehatan serta kebahagiaan penghuninya.

Berikut penjelasan mengapa dapur terbuka tidak baik menurut feng shui.

Baca juga: Ini Alasan Perlu Memasang Backsplash Dapur

1. Memperkuat elemen api

Jika Anda memperluas atau memperbesar dapur dengan mengadopsi konsep dapur terbuka, tindakan ini akan memperkuat elemen api. Ini akan mengganggu keharmonisan dan menghambat keseimbangan kelima unsur feng shui.

Kita harus selalu menjaga proporsi rumah kita seimbang. Misalnya, kamar mandi tidak boleh lebih penting dari ruangan mana pun di rumah, pintu masuk rumah harus lebih menonjol dari pintu kamar lain, dan lain-lain.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com