Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Warna yang Dapat Memberi Ketenangan dan Mengusir Stres

Kompas.com - 28/06/2022, 14:06 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Warna tidak hanya mempercantik ruangan, tetapi juga memberikan ketenangan. Hal ini pun dibuktikan oleh sains bahwa melihat beberapa warna dapat membuat seseorang rileks.

Dilansir dari Times of India, Selasa (28/6/2022), warna memiliki dampak sangat besar pada seseorang, baik secara emosional maupun fisik. 

Baca juga: 8 Ide Warna Pastel untuk Dinding Rumah, Beri Nuansa Tenang dan Cantik

Misalnya, merah cenderung memicu respons stres dan membuat lebih cemas, sementara warna yang lebih terang dapat menenangkan. Bahkan warna dapat digunakan sebagai alat untuk memanajemen stres.

Nah, berikut beberapa warna yang dapat memberi ketenangan dan mengusir stres. 

Biru

Ilustrasi kamar tidur anak laki-laki. SHUTTERSTOCK/NEW AFRICA Ilustrasi kamar tidur anak laki-laki.
Biru dikenal sebagai warna yang damai, tenang, lembut, dan memiliki kekuatan luar biasa untuk mengelola stres.

Biru juga menjadi warna yang membantu menenangkan pikiran, memperlambat detak jantung, menurunkan tekanan darah, mengurangi kecemasan, serta dipercaya memiliki efek mendinginkan dan astringen. Tak heran, biru sering digunakan untuk kamar tidur

Baca juga: 5 Warna Cat Terbaik untuk Meningkatkan Nilai Jual Rumah

Hijau

Hijau adalah warna yang tenang dan terindah karena melambangkan alam serta menarik perasaan harmonis yang dapat meredakan kecemasan dan membantu tetap tenang.

Hijau krem dan hijau kuning pucat adalah warna yang paling mengurangi stres dalam keluarga hijau. 

Merah muda

Ilustrasi ruang tamu dengan nuansa warna merah muda atau pink. SHUTTERSTOCK/PHOTOGRAPHEE.EU Ilustrasi ruang tamu dengan nuansa warna merah muda atau pink.
Merah muda atau pink mempromosikan ketenangan dan kedamaian. Feng shui mempercayai bahwa pink adalah warna menenangkan berbagai energi di ruangan dan membuatnya tetap rendah hati. Kedamaian itu meningkatkan keseimbangan energi.

Meski dianggap sebagai warna feminin dan banyak digunakan di kamar tidur anak perempuan, merah muda sebetulnya dapat terlihat cantik di hampir semua ruangan.  

Baca juga: 3 Warna Cat Ini Dapat Meningkatkan Nilai Jual Rumah

Putih

Putih melambangkan kejernihan dan kesegaran sehingga dapat menjernihkan pikiran saat stres. Ruangan putih dianggap paling ideal untuk wanita hamil.

Namun, perli diingat bahwa warna putih harus bersih dan cerah, tetapi tidak terlalu mencolok. Sebab, putih yang terlihat kotor dapat membuat tampak kusam.  

Baca juga: Pilihan Warna Cat Ruang Tamu yang Cerah dan Cheerful

Violet

Ilustrasi ruang tamu dengan warna cat ungu. Shutterstock/vanitjan Ilustrasi ruang tamu dengan warna cat ungu.
Violet menandakan kekuatan, kedamaian, dan kebijaksanaan. Banyak orang mendekorasi ruangan mereka dengan warna violet untuk menciptakan lingkungan yang damai.

Selain itu, violet juga baik untuk pertumbuhan tulang, menjaga keseimbangan kalium, dan natrium tubuh. Studi menunjukkan bahwa kekuatan meditasi bisa sepuluh kali lebih besar di bawah cahaya ungu. 

Namun, jika tidak ingin memilih tampilan serba ungu, coba letakkan bunga ungu di ruang tamu atau gunakan item dekorasi berwarna ungu. 

Baca juga: 2 Cara Menghadirkan Warna Lilac di Kamar Mandi 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com