Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Produktif Selama WFH, Letakkan 3 Tanaman Ini di Meja Kerja

Kompas.com - 26/01/2022, 13:13 WIB
Nabilla Ramadhian,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Bekerja dari rumah atau work from home (WFH) dapat membuat jam kerja menjadi lebih fleksibel.

Kamu dapat menyelipkan beberapa kegiatan pribadi di antara waktu kerja saat mulai merasa stres atau lelah agar semangat kembali.

Baca juga: Penyebab Bunga Hortensia Gagal Mekar dan Tips Merawatnya

Kendati demikian, hal ini mungkin malah membuatmu semakin kurang produktif karena fokusnya teralihkan.

Melansir Lifestyle Asia, Rabu (26/1/2022), ada tiga tanaman yang dapat memengaruhi produktivitas sehingga kamu tidak mudah stres atau lelah. Apa saja?

Melati

Bunga melati, tanaman tropis yang terkenal akan kelopaknya yang berwarna putih, memang memiliki pesona tersendiri secara estetika. Namun, mereka diduga dapat menurunkan kecemasan dan stres.

Baca juga: Cara Merangkai dan Merawat Bunga Sebagai Dekorasi Rumah

Ilustrasi bunga melati.SHUTTERSTOCK / New Africa Ilustrasi bunga melati.

Saat sedang mengatur meja kerja, jangan lupa untuk meletakkan bunga ini. Sebab, ada manfaat dari aromanya yang dapat memengaruhimu.

Menurut riset ilmiah yang diterbitkan dalam Journal of Biological Chemistry, aromanya dapat memengaruhi sel-sel saraf dan merangsang istirahat.

Bahkan, minyak esensial melati sering direkomendasikan untuk meningkatkan kualitas tidur dan relaksasi.

Baca juga: Simak, Ini Cara Menanam Lidah Buaya di Dalam Ruangan

Lidah buaya

Tanaman lidah buaya dapat membantu melawan efek elektromagnetik dari komputer, televisi, dan ponsel.

Lebih lanjut, lidah buaya dapat menghilangkan polusi dan dilaporkan dapat menyerap 90 persen formaldehida di udara.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com