Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fabelio Menawarkan Ragam Furnitur yang Nyaman untuk WFH

Kompas.com - 05/11/2021, 21:27 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pandemi telah membuat perubahan terhadap aktivitas banyak orang setiap harinya. Banyak masyarakat yang masih harus bekerja, belajar, dan beraktivitas di dalam rumah.

Untuk itu, kenyamanan ruangan di rumah harus menjadi prioritas saat mendekorasi ruangan, terlebih ketika ruangan digunakan untuk bekerja. 

Baca juga: Trik Mengatur Meja Kerja di Rumah agar Rapi dan Teratur

Untuk memberikan kenyamanan saat bekerja dari rumah atau work from home (WFH), produsen furnitur dan dekorasi rumah, Fabelio, menawarkan berbagai jenis furnitur dan elemen dekorasi penunjang WFH.

"Selama masa pandemi, banyak konsumen yang mencari kursi kantor untuk menunjang kenyamanan saat bekerja," ungkap Winda Anoem, Manajer Store Fabelio saat acara live Instagram bertema "Nyaman Kerja di Rumah karena Fabelio", Jumat (5/11/2021). 

Baca juga: 5 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan, Letakkan di Meja Kerja

Winda menambahkan, untuk memberikan kenyamanan ekstra, beberapa sofa yang ditawarkan di store Fabelio juga bisa menjadi pilihan. "Untuk bekerja, biasanya meja samping bisa menjadi pilihan," katanya.

Bahkan Fabelio menawarkan meja khusus bekerja portable yang bisa dipindahkan ke berbagai area. Selain ragam furnitur, Winda memberikan saran agar memilih warna-warna cerah pada furnitur untuk mendapatkan suasana hati yang bagus saat bekerja.  

Baca juga: Beri Aura Positif, Ini 5 Tanaman Hias yang Cocok untuk Meja Kerja 

Cukup bean bag dan karpet

Sementara itu, Winda menyarankan menggunakan kursi dan meja kantor khusus untuk bekerja. Namun, ketika ruangan memiliki keterbatasan luas, bisa dipilih furnitur lainnya seperti bean bag.

Bean bag merupakan bantalan besar yang empuk dan bisa digunakan untuk tempat duduk. "Jika ruangannya kecil atau tinggal di kos-kosan, bisa memilih karpet dan bean bag ini bisa dipadukan dengan meja samping ruang tamu yang tidak terlalu tinggi," jelasnya. 

Baca juga: Ide Manfaatkan Ruang di Bawah Tangga, Penyimpanan hingga Meja Kerja

Selain menawarkan berbagai furnitur yang memberikan kenyamanan saat WFH, Fabelio juga menyediakan jasa desain interior bagi konsumen yang ingin berkonsultasi terkait dengan mendesain ruangannya.

"Untuk bisa berkonsultasi terkait custom design, konsumen bisa langsung menghubungi Fabelio Project. Hanya tinggal buka website Fabelio Project dan hubungi via sambungan telepon atau WhatsApp," kata Winda.  

Baca juga: 5 Inspirasi Meja Kerja yang Cocok untuk Ruang Sempit

Sedangkan, untuk konsumen yang ingin membeli furnitur ready di Fabelio, bisa langsung ke beberapa showroom Fabelio agar bisa melihat secara langsung bagaimana penempatan furnitur tersebut di dalam ruangan, selanjutnya produk akan dikirim.

"Untuk biaya pengiriman, kami menghitung tergantung dari volume berat produk atau furnitur saja. Pastinya kami juga akan merakitkan furnitur tanpa biaya lagi," tutup Winda. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com