Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tips Mendekorasi Rumah yang Ramah untuk Anjing Peliharaan

Kompas.com - 21/11/2021, 18:25 WIB
Abdul Haris Maulana,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber Pink Villa

JAKARTA, KOMPAS.com -  Ketika memiliki anjing peliharaan yang selalu bermain, menjaga rumah tetap rapi dan bersih bisa sangat sulit. 

Anjing peliharaan sering kali membuat rumah kotor, berantakan, dan menghancurkan beberapa dekorasi. Namun, kehadiran anjing peliharaan bukan berarti rumah tak bisa rapi dan dekorasi tetap bagus.

Sebab, terdapat beberapa cara membuat dekorasi rumah lebih ramah anjing sehingga menjauhkan segala kekacauan.

Dilansir dari Pink Villa, Minggu (21/11/2021), berikut beberapa tips mendekorasi rumah yang ramah untuk anjing peliharaan. 

Baca juga: 4 Trik Menata Taman yang Ramah untuk Anjing Peliharaan

Pilih kain yang kuat dan tahan lama

Anjing memiliki kuku yang lebih besar dan tajam sehingga bisa merusak dekorasi rumah dengan tidak sengaja. Anjing bisa merobek karpet, tirai, dan beberapa bahan kain lainnya yang ada di rumah. 

Karena itu, memilih kain yang kuat dan lebih tahan lama untuk dekorasi rumah merupakan ide yang baik. 

Baca juga: Berapa Lama Anjing Peliharaan Bisa Ditinggal Sendirian di Rumah?

Gunakan karpet yang murah

Ilustrasi anjing tidur di tempat tidur atau kasurUnsplash/Roberto Nickson Ilustrasi anjing tidur di tempat tidur atau kasur
Kamu tidak pernah tahu kapan anak anjing akan menumpahkan atau meneteskan air liur dan kencing.pada karpet. 

Untuk itu, sebaiknya membeli karpet yang murah sehingga tidak terlalu membuat khawatir karpet akan rusak atau perlu menggantinya. 

Baca juga: 7 Ras Anjing Peliharaan Berbulu Lebat, Lembut dan Menggemaskan

Singkirkan apa pun yang mungkin dikunyah anjing

Dari alas kaki hingga bunga buatan, sebaiknya menyimpan semuanya di lemari. Siapkan rak sepatu untuk alas kaki yang dapat ditutup sehingga anjing kesayangan tidak dapat menjangkau dan menghancurkannya.

Berikan anjing peliharaan beberapa mainan kunyah yang bagus untuk dikunyah atau sebagai mainannya. 

Baca juga: Lakukan 5 Hal Ini saat Mengajak Anjing Peliharaan Bepergian

Singkirkan segala sesuatu yang besar dan mudah pecah

Vas, patung, atau barang pameran besar yang dapat rusak harus disingkirkan dari dalam rumah. Hal ini memastikan bahwa anjing.tidak menjatuhkan, menghancurkannya, serta membuat rumah berantakan.

Sesuaikan dekorasi rumah

Coba mencocokkan warna dekorasi rumah dengan warna bulu anjing peliharaan. Hal ini akan bekerja dengan baik untuk menyamarkan bulu anjing yang rontok serta berserakan di lantai rumah dan furnitur. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com