Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Membersihkan Area dan Benda di Rumah Saat Anggota Keluarga Sakit

Kompas.com - 22/07/2021, 17:00 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

"Mulailah mendisinfeksi permukaan-permukaan yang sering disentuh dengan segera setelah mengetahui anggota keluarga atau teman sekamar terkena flu. Jangan menunggu hari pembersihan biasa" kata Gagliardi.

Namun, untuk seprai dan selimut, ia menyarankan menunggu sampai gejala flu mereda sebelum mencucinya. 

Baca juga: 5 Kesalahan Mencuci Seprai yang Sering Dilakukan 

Produk pembersih apa yang digunakan untuk mendisinfeksi? 

Memilih produk yang tepat untuk setiap pekerjaan pembersihan adalah kunci menghilangkan kuman yang tertinggal secara efektif.

"Mencegah penyebaran flu adalah hal serius dan Anda benar-benar membutuhkan disinfektan terdaftar EPA yang dapat menghilangkan kuman flu," kata Gagliardi.

Baca juga: 5 Aturan Membersihkan Rumah yang Tidak Harus Dipatuhi

Untuk mensterilkan kamar mandi, gunakan pemutih. Gagliardi menyarankan menggunakan setengah cangkir pemutih yang dicampur dengan tiga liter air untuk menyeka semua permukaan toilet, termasuk gagang pintu, serta tempat-tempat aman untuk pemutih lainnya seperti wastafel dan keran.

Sedangkan, untuk pakaian dan tempat tidur, Rubino menyarankan mencucinya dengan pembersih pakaian yang berfungsi membunuh bakteri. 

Selain itu, untuk permukaan benda-benda, Gagliardi menyarankan menggunakan tisu disinfektan seperti sakelar lampu, gagang pintu, gagang lemari es atau kulkas, dan banyak lagi. 

Baca juga: 7 Tanaman Herbal yang Ternyata Bisa Bantu Membersihkan Rumah

"Ini bagus untuk mendisinfeksi permukaan yang tidak aman untuk pemutih atau hanya lebih sulit dibersihkan," katanya.

Namun, pastikan permukaan tetap basah setelah diseka selama 15 detik untuk membunuh kuman influenza.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com