Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Melakukan Perawatan Anjing yang Ramah Lingkungan

Kompas.com - 21/06/2021, 23:29 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Melakukan perawatan anjing yang ramah lingkungan memiliki tantangan tersendiri. Pasalnya, beberapa cara yang dilakukan atau produk yang digunakan terkadang tidak ramah lingkungan.

Saat memiliki anjing atau anak anjing, Anda harus menyimpan banyak persediaan makanan. Banyak di antaranya biasanya terbuat dari bahan yang tidak ramah lingkungan seperti plastik

Baca juga: Bolehkan Memberikan Makanan Anjing pada Kucing? Ini Aturannya

Namun, saat ini, produk hewan peliharaan yang ramah lingkungan semakin populer dan ini merupakan salah satu cara kecil Anda dan anjing Anda untuk membuat dunia sedikit lebih baik.

Dilansir dari laman Apartment Therapy, Senin, (21/6/2021), berikut ini lima cara melakukan perawatan anjing yang ramah lingkungan

Baca juga: 10 Ras Anjing yang Paling Pintar, German Shepherd hingga Pudel

Kemasan yang bisa didaur ulang

Terlepas dari makanan dan camilan apa yang dipilih, sebaiknya mencari kemasan yang dapat didaur ulang sehingga menghilangkan limbah konsumen yang tidak perlu.

Selain itu, jika memiliki ruang penyimpanan dan dana, lebih baik membeli kantong makanan anjing berukuran ekonomis atau lebih besar untuk menghemat uang, biaya pengiriman, sekaligus mengurangi jumlah limbah plastik. 

Baca juga: Tanda Anjing Kepanasan dan Cara Mengatasinya

Tempat tidur anjing

Banyak tempat tidur anjing tradisional yang terbuat dari busa atau bulu domba. Namun, ada banyak pilihan bahan ramah lingkungan yang cocok dengan dekorasi apa pun, termasuk  terbuat dari rami, bahan daur ulang, serta botol plastik daur ulang.

Misalnya, Avocado menggunakan kayu reklamasi untuk membuat tempat tidur kayu buatan tangan lengkap dengan kasur biodegradable dan sabut kelapa. Tempat tidur ini tersedia untuk ukuran anjing kecil dan besar. 

Baca juga: 7 Ras Anjing yang Tidak Bisa Berenang

Tas kotoran

Menurut Live Science, anjing di Amerika Serikat menghasilkan sekitar 10,6 juta ton kotoran setiap tahun. Jumlah ini sangat besar, terlebih banyak pemilik anjing mengambil kotoran anjing mereka menggunakan kantong plastik, kemudian membuangnya ke tempat sampah.

Membersihkan kotoran anjing tidak hanya menghilangkan kotorannya agar tidak tersebar, tetapi juga melindungi lingkungan. 

Baca juga: Apakah Semua Anjing Bisa Berenang? Ini Cara Melatihnya

Mengingat, kotoran anjing adalah polutan, dapat merusak saluran air, dan membawa penyakit jika tidak segera diberishkan dan membuangnya dengan benar.

Alih-alih menggunakan kantong plastik, Anda dapat membeli kantong kotoran kompos yang terbuat dari produk nabati sehingga mudah terurai.

Banyak dari produk ini datang dalam kotak atau gulungan sehingga memudahkan membersihkannya saat bepergian. Caranya, cukup dengan menyendoknya. 

Baca juga: Kenali Tanda Kulit Anjing Terbakar Sinar Matahari dan Risikonya

Angkutan umum

Menggunakan transportasi umum adalah cara bagus bepergian bersama hewan peliharaan seperti ke dokter hewan.

Di banyak kota, Anda dapat membawa hewan peliharaan kecil, termasuk anjing kecil, masuk angkutan umum seperti bus kota dan kereta bawah tanah, tetapi biasanya anjing harus berada dalam kandang selama perjalanan. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Jenis Burung yang Bisa Berbicara, Unik dan Menyenangkan

6 Jenis Burung yang Bisa Berbicara, Unik dan Menyenangkan

Pets & Garden
Cara Membersihkan Mesin Nespresso dengan Benar

Cara Membersihkan Mesin Nespresso dengan Benar

Do it your self
5 Jenis Pelapis Dinding Terbaik, Apa Saja?

5 Jenis Pelapis Dinding Terbaik, Apa Saja?

Housing
Cara Membersihkan Sol Sepatu agar Tidak Bau

Cara Membersihkan Sol Sepatu agar Tidak Bau

Do it your self
5 Cara Membersihkan Tempat Tidur Anjing yang Benar

5 Cara Membersihkan Tempat Tidur Anjing yang Benar

Pets & Garden
5 Spesies Burung yang Memiliki Sifat Ramah

5 Spesies Burung yang Memiliki Sifat Ramah

Pets & Garden
6 Ide Ruang Kerja Bergaya Bohemian yang Cantik dan Nyaman

6 Ide Ruang Kerja Bergaya Bohemian yang Cantik dan Nyaman

Decor
6 Ide Ruang Keluarga yang Nyaman di Ruang Bawah Tanah

6 Ide Ruang Keluarga yang Nyaman di Ruang Bawah Tanah

Decor
Hindari, Ini 7 Kesalahan Pencahayaan Ruangan yang Sering Dilakukan

Hindari, Ini 7 Kesalahan Pencahayaan Ruangan yang Sering Dilakukan

Decor
5 Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam di Halaman Rumah

5 Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam di Halaman Rumah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Bagian Luar Rumah dengan Mudah

Cara Membersihkan Bagian Luar Rumah dengan Mudah

Do it your self
Catat, Ini Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam Berdampingan

Catat, Ini Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam Berdampingan

Pets & Garden
5 Tips Menentukan Siklus Pencucian Terbaik

5 Tips Menentukan Siklus Pencucian Terbaik

Do it your self
Catat, Ini Waktu Terbaik dan Terburuk Menanam Bunga Mawar

Catat, Ini Waktu Terbaik dan Terburuk Menanam Bunga Mawar

Pets & Garden
6 Cara Mengharumkan Ruangan dengan Bahan Alami

6 Cara Mengharumkan Ruangan dengan Bahan Alami

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com