Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

12 Benda yang Sebenarnya Tak Boleh Dibuang ke Tempat Sampah

Kompas.com - 12/03/2021, 15:17 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mungkin, hampir setiap hari orang-orang berurusan dengan sampah atau barang maupun benda yang tidak diperlukan, yang mana kebanyakan biasanya berasal dari sisa dan pembungkus makanan.

Bagi setiap orang, segala sesuatu yang tidak berguna atau sudah tidak lagi terpakai akan mereka anggap sebagai sampah, sehingga mereka akan membuangnya ke tempat sampah.

Membuang sesuatu yang tidak lagi berguna atau tak terpakai ke tempat sampah adalah sebuah hal yang wajar, tapi tidak semuanya bisa kamu buang begitu saja ke tempat sampah.

Baca juga: 5 Sampah Dapur yang Bisa Suburkan Tanaman

Sebab, ada beberapa benda yang dianggap telah menjadi sampah yang sebenarnya tidak boleh dibuang ke tempat sampah, yang mana itu bisa berdampak buruk.

Dilansir dari Reader's Digest, Jumat (12/3/2021), setidaknya ada 12 benda yang tidak dianjurkan untuk langsung dibuang ke tempat sampah, berikut di antaranya.

1. Kaleng aerosol

Masalah dengan kaleng aerosol dari semprotan nyamuk, pengharum ruangan dan sebagainya bukanlah pada kalengnya, melainkan apa yang mungkin ada di dalamnya.

Mungkin masih ada bahan kimia atau propelan di dalamnya, yang bisa menyebabkan kaleng aerosol meledak di dalam tempat sampah.

Baca juga: Cara Mengurangi Bau Menyengat di Tempat Sampah agar Tak Mengganggu

Jika kamu merasa sudah benar-benar mengosongkan semua isi dari kaleng aerosol, kamu mungkin bisa mendaur ulangnya .

Perlu kamu ingat baik-baik agar tidak pernah mencoba menusuk kaleng aerosol untuk membuang isinya atau untuk alasan lain, karena ini bisa sangat berbahaya.

2. Cat

“Membuang cat secara tidak benar dengan membuangnya ke tempat sampah dapat membahayakan lingkungan karena bahan kimia dan racun di dalamnya yang dapat merusak tanah dan udara,” kata Chris Batterson, Manajer Utama Konstruksi dan Proyek di Rubicon.

3. Baterai

Setiap orang menggunakan baterai untuk segala macam hal, yang pada akhirnya mereka akan memiliki banyak koleksi baterai mati yang perlu dibuang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com