Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 03/03/2021, 12:39 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Karena senang mengeksplorasi segala macam hal di rumahmu, kucing peliharaanmu berpeluang mengalami kecelakaan yang tak diinginkan, salah satunya seperti kesetrum atau tersengat listrik.

Mungkin sengatan listrik tidak umum terlihat pada kucing dewasa, tetapi kebanyakan terjadi pada anak kucing dan kucing muda akibat mengunyah kabel listrik atau bermain di sekitar stop kontak dan tempat sebagainya yang mengalirkan listrik.

Sumber bahaya lain yang mungkin terjadi termasuk kabel rusak, transmisi jatuh, sirkuit listrik rusak dan, jarang, sambaran petir selama badai petir saat berada di luar.

Baca juga: 10 Jenis Kucing Lucu Berukuran Kecil, Cocok Jadi Sahabat Keluarga

Ketika kucing peliharaanmu tersengat listrik, mungkin kamu akan panik dan kebingungan untuk melakukan apa yang harus dilakukan.

Oleh karena itu, untuk menjauhi keadaan yang semakin memburuk, berikut ini ada beberapa hal mengenai kucing yang tersengat listrik dan tindakan yang harus dilakukan setelahnya, dilansir dari beberapa sumber, Rabu, (3/3/2021).

Apa efek sengatan listrik pada kucing?

Banyak efek yang ditimbulkan dari sengatan listrik, tergantung pada kekuatan arus, tegangan listrik, dan kontak.

Sengatan yang sangat ringan dapat menyebabkan sedikit ketidaknyamanan. Namun, arus listrik yang relatif lemah dapat menyebabkan luka bakar yang parah, karena arus menyebar ke seluruh jaringan dan menyebabkan jaringan menjadi terlalu panas.

Baca juga: Ingat, Jangan Lagi Jadikan Tulang Ikan Sebagai Makanan untuk Kucing

Seringkali tingkat kerusakan tidak terlihat sampai beberapa hari kemudian, karena jaringan yang rusak mati dan membentuk bisul, sehingga dapat terinfeksi dengan sangat mudah.

Dan, jika di dalam mulut dapat terlihat tanda sakit mulut, air liur berlebih atau bau busuk.

Listrik dari sengatan listrik dapat merusak paru-paru dan menyebabkan paru-paru terisi cairan, yang akibatnya membuat kucingmu sulit bernapas, kondisi yang mengancam nyawa ini disebut edema paru.

Ini dapat membutuhkan waktu hingga dua hari untuk berkembang, tetapi dapat terjadi dalam beberapa menit.

Sengatan listrik yang hebat dapat menyebabkan kerusakan internal pada otak, jantung, paru-paru, dan saluran pencernaan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com