Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah Kebanjiran? Selamatkan Furnitur dengan Cara Ini

Kompas.com - 25/01/2021, 17:42 WIB
Aniza Pratiwi,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

Sumber The Spruce

 

Sayangnya, pada dasarnya, furnitur berlapis kain mudah menyerap kontaminan dari air banjir. Jika Anda memutuskan untuk menyimpan furnitur berlapis kain, bersihkan hanya oleh seorang profesional, prosesnya bisa jadi cukup mahal, karena pembersihan mungkin melibatkan pengupasan bagian furnitur hingga ke bingkainya.

Bersihkan kasur

Masalah yang dihadapi kasur sama seperti furnitur berlapis kain adalah menyerap kelembapan dan mendorong pertumbuhan jamur dan bakteri. Mengingat masalah jamur dan bakteri pada kasur basah, beberapa ahli menyarankan untuk membuang kasur apapun yang mengalami kerusakan akibat banjir dalam bentuk apapun.

Namun, jika kasur terkena air hanya dalam waktu singkat dan jika air banjir bersih, kasur masih dapat diselamatkan.

Baca juga: Furnitur Retro Bakal Kembali Populer untuk Dekorasi Rumah

Anda dapat melakukannya dengan membersihkan permukaan dan menjemur kasur di bawah sinar matahari hingga benar-benar kering. Jaga agar sisi basah tetap kering secepat mungkin.

Selain itu, meletakkan kasur di atas balok agar kasur tetap di atas tanah akan membantu memudahkan pengeringan. Kipas angin juga dapat membantu mempercepat proses pengeringan. Jika Anda mencium ada bau apak, itu merupakan indikasi adanya jamur.

Kasur berjamur harus ditangani oleh seorang profesional untuk membersihkannya dengan benar.

Selamatkan furnitur kayu rusak ringan

Furnitur kayu mungkin lebih baik harganya setelah banjir, terutama jika tidak terlalu lama terendam air. Meskipun furnitur yang dibuat dari produk manufaktur seperti kayu lapis atau MDF kemungkinan besar mengalami kerusakan total, biasanya furnitur kayu solid dapat diperbaiki kecuali telah mengalami kerusakan parah.

Baca juga: 10 Tips Memilih Furnitur untuk Rumah yang Mungil

Furnitur kayu solid perlu dibersihkan dan dikeringkan paling jika sudah lama terpapar air, serta sambungan atau veneer mungkin harus dilem.

langkah pertama untuk menangani furnitur kayu solid adalah membersihkan dan mengeringkannya agar dapat menilai kerusakannya dengan lebih baik.

Kelembaban pada furnitur kayu juga dapat mendorong pertumbuhan jamur, jadi pengeringan sangat penting. Hilangkan kelembaban berlebih dengan menepuk atau mengelap kayu hingga kering.

Bintik jamur putih dapat dibersihkan dengan terpentin atau campuran yang terdiri dari amonia rumah tangga dan air dengan perbandingan yang sama dan lap hingga kering.

Sementara itu, veneer yang rusak ringan dapat direkatkan kembali, dan restorasi kayu krem dengan lanolin akan membantu memperbaiki lapisan akhir pada furnitur kayu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com