Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Aktivis Lemparkan Sup ke Mona Lisa di Paris, Apakah Lukisan Rusak?

Kompas.com - 28/01/2024, 19:24 WIB
Albertus Adit

Penulis

Sumber Sky News

PARIS, KOMPAS.com - Dua aktivis iklim melemparkan sup merah ke lukisan Mona Lisa di Paris Perancis. Karena dilindungi kaca, lukisan tersebut tidak akan rusak.

Diketahui, dua wanita berhasil melintasi batas keamanan dan mendekati lukisan. Kemudian mereka berdua melemparkan sup ke arah karya seni Leonardo da Vinci tersebut.

Keduanya mengenakan kaos bertuliskan "Riposte Alimentaire" yang berarti respons makanan, mengacu pada kelompok aktivis iklim.

Baca juga: Lukisan Mona Lisa Dilempar Kue, Pelaku Pura-pura Gunakan Kursi Roda untuk Mendekat

Sebagaimana diberitakan Sky News pada Minggu (28/1/2024), insiden ini terjadi ketika para petani Perancis melakukan protes selama berhari-hari terhadap rendahnya upah dan masalah lainnya.

"Apa hal yang paling penting?" teriak para wanita itu. "Seni, atau hak atas pangan sehat dan berkelanjutan?"

"Sistem pertanian kami sedang sakit, para petani kami sekarat di tempat kerja," terang mereka.

Mengetahui hal tersebut, staf museum kemudian bergegas menuju lukisan berlayar hitam itu untuk menghalangi pandangan publik dan meminta pengunjung segera mengevakuasi ruangan.

Sebuah jendela kaca melindungi Mona Lisa, yang berarti supnya tidak akan merusak karya seni tersebut.

Baca juga: Pelaku Pelempar Lukisan Mona Lisa dengan Kue Ditangkap

Riposte Alimentaire mengklaim dua orang berusia 24 dan 63 tahun yang terlibat dalam “kampanye baru”.

Keduanya berada di balik insiden tersebut untuk menuntut pembentukan jaminan sosial pangan yang berkelanjutan.

Para petani Perancis yang marah telah menggunakan traktor mereka selama berhari-hari untuk melakukan blokade dan memperlambat lalu lintas di seluruh negeri, ketika mereka memprotes upah yang lebih baik untuk hasil panen.

Para petani yang juga berupaya mengurangi birokrasi dan perlindungan terhadap impor murah, mengatakan serangkaian tindakan yang diumumkan pemerintah pada hari Jumat tidak sepenuhnya memenuhi tuntutan mereka.

Akibatnya, beberapa petani mengancam akan berkumpul di Paris, mulai hari Senin, untuk memblokir jalan-jalan utama menuju ibu kota.

Karya seni paling terkenal di dunia telah menjadi sasaran sebelumnya.

Pada Mei 2022, kue juga dilemparkan ke arah lukisan Mona Lisa dan orang-orang di sekitar mengklaim bahwa seorang pria berpakaian seperti wanita tua melompat dari kursi roda sebelum mencoba memecahkan kaca pelindungnya.

Ada pula para aktivis menargetkan karya seni di tempat lain yakni melemparkan sup ke Bunga Matahari karya Vincent Van Gogh di Galeri Nasional London pada Oktober 2022.

Baca juga: Tanda Tanya Lokasi Persis di Background Lukisan Mona Lisa Mulai Terpecahkan

Pada bulan berikutnya, para aktivis menempelkan diri mereka pada lukisan Goya di museum Prado di Madrid.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com