Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertempuran Sudan: 74 Orang Tewas di Kota El Geneina Dalam 2 Hari

Kompas.com - 28/04/2023, 19:54 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sumber AFP

DARFUR, KOMPAS.com - Sedikitnya 74 orang tewas dalam dua hari pertempuran Sudan yang pecah pada pekan ini di ibu kota negara bagian Darfur, El Geneina.

Data tersebut dilaporkan oleh serikat dokter Sudan pada Jumat (28/4/2023).

Menurut mereka, 74 kematian di Kota El Geneina itu terjadi pada Senin (24/4/2023) dan Selasa (25/4/2023).

Baca juga: Aliran Besar-besaran Pengungsi Sudan Bisa Picu Ketidakstabilan Kawasan

Serikat dokter Sudan belum dapat memastikan jumlah orang yang terbunuh pada hari-hari lain pada pekan ini karena pertempuran masih berlangsung.

Sementara itu, pertempuran di Sudan dilaporkan masih berlanjut pada Jumat (28/4/2023).

Padahal militer Sudan dan pasukan paramiliter yang tengah berselisih telah sepakat untuk memperpanjang gencatan senjata. 

Pada Kamis (27/4/2023), kedua belah pihak sepakat untuk memperpanjang gencatan senjata selama tiga hari lagi.

Pada kenyataannya, telah ada banyak upaya gencatan senjata yang disepakati sejak pertempuran pecah pada 15 April lalu antara tentara Sudan yang dipimpin oleh Jenderal Abdel Fattah al-Burhan dan Pasukan Dukungan Cepat (RSF) paramiliter yang dipimpin oleh mantan wakilnya dan sesama pemimpin kudeta Mohamed Hamdan Daglo.

Namun, semua kesepakatan dilanggar.

Kementerian Kesehatan Sudan mengungkap, sedikitnya 512 orang tewas dan 4.193 terluka dalam pertempuran hingga sekarang. Tapi, jumlah korban sebenarnya diyakini jauh lebih tinggi.

Baca juga: Pakar Sebut Grup Wagner Rusia Bisa Picu Konflik di Sudan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com