Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peti Mati Ratu Elizabeth II Tiba di Westminster Abbey, Prosesi Pemakaman Dimulai

Kompas.com - 19/09/2022, 17:20 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sumber Sky News

LONDON, KOMPAS.com – Peti Mati Ratu Elizabeth II telah tiba di Westminster Abbey pada Senin (19/9/2022) pukul 10.58 waktu setempat atau pukul 16.58 WIB ini.

Sebelumnya, iring-iringan pengangkut peti mati Ratu Elizabeth II telah berangkat dari Westminster Hall pada pukul 10.44 waktu setempat atau pukul 16.44 WIB.

Iring-iringan kereta jenazah diperkirakan menempuh perjalanan selama delapan menit dari Westminster Hall ke Westminster Abbey.

Baca juga: Urutan Upacara Pemakaman Ratu Elizabeth II Hari Ini, Dimulai Pukul 11.30 WIB

Dilansir dari Sky News, peti mati Ratu Elizabeth II dibawa oleh personel 1st Battalion Grenadier Guards, yang merupakan pengawal pribadi Ratu Inggris.

Sebanyak 12 tentara terbaik dari unit itu dipilih untuk membawa peti jenazah mendiang Ratu.

Dalam prosesi ini, keempat anak Ratu Elizabeth II, yakni Raja Charles III, Putri Anne, Pangeran Andrew dan Pangeran Edward, ikut berjalan di belakang peti.

Pangeran William dan Pangeran Harry, kedua anak Raja Charles III, juga ikut berjalan di belakang peti.

Ibadah pemakaman Ratu di Westminster Abbey diperkirakan bakal dihadiri 2.000 tamu.

Ibadah itu dinamai pemakaman kenegaraan karena khusus diadakan untuk para raja dan ratu dengan protokol ketat, yang mencakup prosesi militer dan persemayaman.

Baca juga: Ke Westminster Abbey, Peti Mati Ratu Elizabeth II Akan Dibawa Kereta Meriam Kerajaan yang Ditarik 142 Kelasi

Westminster Abbey adalah gereja bersejarah karena di gereja itulah para raja dan ratu Inggris dinobatkan, termasuk ketika Ratu Elizabeth II dinobatkan pada 1953.

Di lokasi itu pula Ratu Elizabeth II—yang saat itu masih menyandang gelar Putri Elizabeth—menikah dengan Pangeran Philip pada 1947.

Belum pernah ada ibadah pemakaman raja atau ratu di Westminster Abbey sejak abad ke-18—meski ibadah pemakaman Ibu Suri digelar di sana pada 2002.

Ibadah pemakaman Ratu Elizabeth II akan dipimpin Pendeta David Hoyle. Adapun Uskup Agung Canterbury, Justin Welby, akan menyampaikan khotbah. Perdana Menteri Liz Truss akan membacakan ayat dalam Alkitab.

Ibadah di Westminster Abbey ini menjadi awal dari serangkaian acara pemakaman kenegaraan Ratu Elizabeth II.

Acara pemakaman Ratu Elizabeth II kemudian berakhir dengan ibadah di Kastil Windsor yang dihadiri lingkaran dalam Keluarga Kerajaan Inggris.

Baca juga: Lini Masa 8,5 Jam Prosesi Pemakaman Ratu Elizabeth II

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Korsel Sebut Peretas Korea Utara Curi Data Komputer Pengadilan Selama 2 Tahun

Korsel Sebut Peretas Korea Utara Curi Data Komputer Pengadilan Selama 2 Tahun

Global
Rangkuman Hari Ke-808 Serangan Rusia ke Ukraina: Bala Bantuan untuk Kharkiv | AS Prediksi Serangan Terbaru Rusia

Rangkuman Hari Ke-808 Serangan Rusia ke Ukraina: Bala Bantuan untuk Kharkiv | AS Prediksi Serangan Terbaru Rusia

Global
Biden: Gencatan Senjata dengan Israel Bisa Terjadi Secepatnya jika Hamas Bebaskan Sandera

Biden: Gencatan Senjata dengan Israel Bisa Terjadi Secepatnya jika Hamas Bebaskan Sandera

Global
Israel Dikhawatirkan Lakukan Serangan Darat Besar-besaran di Rafah

Israel Dikhawatirkan Lakukan Serangan Darat Besar-besaran di Rafah

Global
Wanita yang Dipenjara Setelah Laporkan Covid-19 di Wuhan pada 2020 Dibebaskan

Wanita yang Dipenjara Setelah Laporkan Covid-19 di Wuhan pada 2020 Dibebaskan

Global
Rusia Klaim Rebut 5 Desa dalam Pertempuran Sengit di Kharkiv

Rusia Klaim Rebut 5 Desa dalam Pertempuran Sengit di Kharkiv

Global
Di Balik Serangan Israel ke Rafah yang Bahkan Tak Bisa Dihalangi AS

Di Balik Serangan Israel ke Rafah yang Bahkan Tak Bisa Dihalangi AS

Global
Israel Perintahkan Warga Palestina Mengungsi dari Rafah

Israel Perintahkan Warga Palestina Mengungsi dari Rafah

Global
[UNIK GLOBAL] Majikan Bunuh Diri, PRT Diwarisi Rp 43,5 Miliar | Karyawan Nekat ke Italia demi Makan Pizza Padahal Besok Kerja

[UNIK GLOBAL] Majikan Bunuh Diri, PRT Diwarisi Rp 43,5 Miliar | Karyawan Nekat ke Italia demi Makan Pizza Padahal Besok Kerja

Global
Tak Ada yang Bicara Perubahan Iklim di Pemilu India, Apa Sebabnya?

Tak Ada yang Bicara Perubahan Iklim di Pemilu India, Apa Sebabnya?

Global
Di Texas, Orangtua Bisa Dipenjara Jika Tinggalkan Anak Sendirian dalam Rumah

Di Texas, Orangtua Bisa Dipenjara Jika Tinggalkan Anak Sendirian dalam Rumah

Global
Turkiye Setop Berbisnis dengan Israel, Pakar: Akan Sulitkan Ankara

Turkiye Setop Berbisnis dengan Israel, Pakar: Akan Sulitkan Ankara

Global
Tentara Israel Diserang Ratusan Lebah di Gaza Selatan

Tentara Israel Diserang Ratusan Lebah di Gaza Selatan

Global
Kritikan Paling Keras AS untuk Israel, Dituduh Mungkin Langgar Hukum Internasional

Kritikan Paling Keras AS untuk Israel, Dituduh Mungkin Langgar Hukum Internasional

Global
Ukraina Evakuasi Ratusan Orang dari Kharkiv Usai Serangan Rusia

Ukraina Evakuasi Ratusan Orang dari Kharkiv Usai Serangan Rusia

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com