Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[KABAR DUNIA SEPEKAN] Ethiopian Airlines Gagal Mendarat karena 2 Pilot Tidur | Pasangan Usia 70-an Punya Bayi Pertama

Kompas.com - 22/08/2022, 05:28 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

4. Kebakaran Gereja di Mesir Tewaskan 41 Jemaat, Mayoritas Anak-anak

Sebuah Gereja Kristen Koptik di Mesir terbakar ketika misa berlangsung pada Minggu (14/8/2022), menewaskan sedikitnya 41 jemaat.

Kebanyakan dari para korban adalah anak-anak dan mayoritas korban tewas karena menghirup asap.

Kebakaran dimulai sebelum pukul 09.00 waktu setempat di Gereja Koptik Abu Sifin, Kota Giza, ketika 1.000 orang berkumpul.

Anda bisa menyimak kabar ini selengkapnya melalui tautan ini.

Baca juga: Kebakaran Gereja di Mesir Tewaskan 41 Jemaat, Mayoritas Anak-anak

5. Mahasiswi Arab Saudi Salma al-Shehab Divonis 34 Tahun Penjara karena Tweet

Pengadilan Arab Saudi telah menjatuhkan hukuman 34 tahun penjara kepada seorang mahasiswa doktoral, Salma al-Shehab.

Menurut dokumen pengadilan yang diperoleh Associated Press pada Kamis (18/8/2022), Salma al-Shehab dihukum sedemikian berat karena dianggap menyebarkan "rumor" dan me-retweet para pembangkang.

Keputusan itu kemudian menuai kecaman global yang semakin meningkat.

Bagaimana kelanjutan beritanya? Baca di sini.

Baca juga: Mahasiswi Arab Saudi Salma al-Shehab Divonis 34 Tahun Penjara karena Tweet

6. Inspeksi Mendesak di PLTN Zaporizhzhia

Kepala NATO mengatakan waktunya sudah "mendesak" bagi Badan Energi Atom Internasional untuk mendapat izin memeriksa pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) Zaporizhzhia di Ukraina, yang berada di bawah kendali militer Rusia.

Berbicara tentang bahaya kecelakaan atau insiden nuklir, ia mengatakan kepada wartawan di Brussels bahwa kontrol militer Moskwa atas fasilitas itu membahayakan penduduk Ukraina, negara-negara tetangga, dan masyarakat internasional.

Pasukan Rusia merebut PLTN Zaporizhzhia, yang terletak di selatan Ukraina, pada Maret, tak lama setelah invasi.

Baca apa-apa yang terjadi lainnya di hari ke-175 perang Rusia-Ukraina di sini.

Baca juga: Rangkuman Hari Ke-175 Serangan Rusia ke Ukraina, Inspeksi Mendesak di PLTN Zaporizhzhia, Jembatan Crimea Jadi Target

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com