Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belarus Sekutu Rusia Tiba-tiba Kerahkan Militer ke Zona Tertentu

Kompas.com - 05/05/2022, 18:00 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

MINSK, KOMPAS.com - Belarus, sekutu Rusia yang berbatasan dengan Ukraina, tiba-tiba mengerahkan manuver militer pada Rabu (4/5/2022).

Pengerahan ini dilakukan untuk menguji kapasitas reaktif tentaranya, kata Kementerian Pertahanan Belarus.

Unit-unit militer Belarus sedang menguji kapasitas mereka untuk "mewaspadai, bergerak ke zona yang telah ditentukan dan melakukan pelatihan tempur," tambahnya dikutip dari AFP.

Baca juga: Belarus, Sekutu Utama Rusia, Akankah Ikut Terjunkan Pasukan ke Ukraina?

"Tujuannya untuk mengevaluasi kesiapan dan kemampuan pasukan bereaksi cepat terhadap kemungkinan krisis," lanjutnya, seraya menggambarkan manuver itu sebagai latihan kejutan.

Kemenhan Belarus juga menerbitkan foto barisan kendaraan termasuk tank yang bergerak di sepanjang jalan.

Latihan itu akan diawasi ketat oleh Kyiv, yang berulang kali menuduh Belarus berencana mengirim pasukan ke Ukraina untuk membantu operasi militer Rusia melawan tetangganya yang pro-Barat tersebut.

Belarus diperintah dengan tangan besi oleh diktator Alexander Lukashenko, sekutu Presiden Rusia Vladimir Putin, selama hampir 30 tahun. Negara itu berfungsi sebagai pangkalan udara dan logistik untuk Rusia.

Namun demikian, tidak semua warga Belarus mendukung partisipasi--walaupun tidak langsungnya--dalam konflik saat ini, dan telah terjadi sabotase dalam beberapa bulan terakhir serta penangkapan beberapa tersangka.

Pada tahun 2020, Belarus diguncang oleh demonstrasi atas pemilihan ulang Lukashenko yang diduga curang. Ia kemudian memerintahkan tindakan keras terhadap pengunjuk rasa.

Baca juga: Belarus Menuntut Bergabung dalam Pembicaraan Damai Ukraina-Rusia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

WHO: Penggunaan Alkohol dan Vape di Kalangan Remaja Mengkhawatirkan

WHO: Penggunaan Alkohol dan Vape di Kalangan Remaja Mengkhawatirkan

Global
Kunjungan Blinken ke Beijing, AS Prihatin China Seolah Dukung Perang Rusia

Kunjungan Blinken ke Beijing, AS Prihatin China Seolah Dukung Perang Rusia

Global
Rusia Serang Jalur Kereta Api Ukraina, Ini Tujuannya

Rusia Serang Jalur Kereta Api Ukraina, Ini Tujuannya

Global
AS Berhasil Halau Serangan Rudal dan Drone Houthi di Teluk Aden

AS Berhasil Halau Serangan Rudal dan Drone Houthi di Teluk Aden

Global
Petinggi Hamas Sebut Kelompoknya akan Letakkan Senjata Jika Palestina Merdeka

Petinggi Hamas Sebut Kelompoknya akan Letakkan Senjata Jika Palestina Merdeka

Global
Inggris Beri Ukraina Rudal Tua Canggih, Begini Dampaknya Jika Serang Rusia

Inggris Beri Ukraina Rudal Tua Canggih, Begini Dampaknya Jika Serang Rusia

Global
Siapa Saja yang Berkuasa di Wilayah Palestina Sekarang?

Siapa Saja yang Berkuasa di Wilayah Palestina Sekarang?

Internasional
Ikut Pendaftaran Wajib Militer, Ratu Kecantikan Transgender Thailand Kejutkan Tentara

Ikut Pendaftaran Wajib Militer, Ratu Kecantikan Transgender Thailand Kejutkan Tentara

Global
Presiden Ukraina Kecam Risiko Nuklir Rusia karena Mengancam Bencana Radiasi

Presiden Ukraina Kecam Risiko Nuklir Rusia karena Mengancam Bencana Radiasi

Global
Jelang Olimpiade 2024, Penjara di Paris Makin Penuh

Jelang Olimpiade 2024, Penjara di Paris Makin Penuh

Global
Polisi Diduga Pakai Peluru Karet Saat Amankan Protes Pro-Palestina Mahasiswa Georgia

Polisi Diduga Pakai Peluru Karet Saat Amankan Protes Pro-Palestina Mahasiswa Georgia

Global
Pemilu India: Pencoblosan Fase Kedua Digelar Hari Ini di Tengah Ancaman Gelombang Panas

Pemilu India: Pencoblosan Fase Kedua Digelar Hari Ini di Tengah Ancaman Gelombang Panas

Global
Kim Jong Un: Peluncur Roket Teknologi Baru, Perkuat Artileri Korut

Kim Jong Un: Peluncur Roket Teknologi Baru, Perkuat Artileri Korut

Global
Anggota DPR AS Ini Gabung Aksi Protes Pro-Palestina di Columbia University

Anggota DPR AS Ini Gabung Aksi Protes Pro-Palestina di Columbia University

Global
Ditipu Agen Penyalur Tenaga Kerja, Sejumlah Warga India Jadi Terlibat Perang Rusia-Ukraina

Ditipu Agen Penyalur Tenaga Kerja, Sejumlah Warga India Jadi Terlibat Perang Rusia-Ukraina

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com