Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AS Bagikan 400 Juta Masker Berkualitas Tinggi Gratis untuk Rakyatnya

Kompas.com - 20/01/2022, 21:16 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

Sumber VOA News

WASHINGTON DC, KOMPAS.com – Sejumlah media di Amerika Serikat (AS) mewartakan bahwa pemerintahan Presiden Joe Biden akan membagikan 400 juta masker berkualitas tinggi secara gratis kepada rakyatnya mulai pekan depan.

Seorang pejabat Gedung Putih yang enggan disebutkan identitasnya mengatakan, masker yang akan dibagikan tersebut adalah N95 sebagaimana dilansir VOA, Rabu (19/1/2022).

Masker-masker tersebut akan akan dikirim ke ribuan apotek lokal dan pusat kesehatan masyarakat di seluruh AS. Masing-masing orang dewasa akan mendapat jatah tiga masker.

Baca juga: Dinilai Bisa Rusak Citra Polisi, Masker Covid-19 Warna Ini Jadi Masalah di Italia

VOA mewartakan, program tersebut akan beroperasi penuh pada awal Februari. Masker N95 itu adalah bagian dari 750 juta masker yang disimpan di Strategic National Stockpile.

Strategic National Stockpile menyimpan obat-obatan penting dan persediaan medis untuk digunakan selama keadaan darurat yang terkait dengan kesehatan masyarakat.

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC) baru-baru ini menyebutkan bahwa masker N95 memberikan perlindungan yang tinggi terhadap Covid-19 dibandingkan jenis masker lainnya.

Baca juga: Perempuan Ini Tiba-tiba Lepas Baju Saat Beli Es Krim, Kausnya Dijadikan Masker

Para pejabat AS mengatakan, pembagian masker N95 tersebut akan menjadi distribusi alat pelindung diri terbesar dalam sejarah AS.

Pengumuman tersebut muncul bertepatan dengan peluncuran situs web Covidtests.gov dari pemerintah federal.

Covidtests.gov memungkinkan rakyat AS untuk meminta alat rapid test Covid-19 secara gratis.

Baca juga: Italia Wajibkan Lagi Penggunaan Masker di Luar Ruangan

Jutaan orang mulai memesan rapid test Covid-19 pada Selasa (18/1/2022) selama peluncuran Covidtests.gov.

Situs web tersebut memungkinkan setiap rumah tangga memesan maksimal empat alat tes setelah mengeklik tautan yang terhubung ke formulir Layanan Pos AS.

Kedua program tersebut merupakan bagian dari upaya terbaru pemerintahan Biden untuk memerangi lonjakan infeksi Covid-19 yang sebagian besar disebabkan oleh varian Omicron yang sangat menular.

Baca juga: Bahaya Omicron buat Para Ahli Kembali Peringatkan soal Masker Kain

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com