Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

11 Anak di Gaza yang Dirawat untuk Atasi Trauma Tewas dalam Serangan Israel

Kompas.com - 19/05/2021, 07:20 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

Sumber Sky News

GAZA CITY, KOMPAS.com - Sebanyak 11 anak di Gaza yang menerima perawatan untuk mengatasi trauma tewas dalam serangan udara Israel.

Mereka termasuk dalam 60 korban meninggal anak-anak sejak Israel dan Hamas saling serang pada 10 Mei.

"Negeri Zionis" bersikukuh mereka hanya menargetkan infrastruktur maupun markas Hamas dan kelompok lainnya, Jihad Islam.

Baca juga: Ini Momen Pilot Israel Batalkan Serangan Udara di Gaza karena Melihat Anak-anak

Tel Aviv menyatakan, mereka tidak berniat menyasar warga sipil. Namun dalam satu momen, mereka menyerang sistem terowongan milisi.

Diwartakan Sky News Selasa (18/5/2021), serangan tersebut juga menyebabkan rumah yang berada di atas terowongan runtuh.

Lebih dari 200 warga Palestina tewas dalam serangan Israel di Gaza. Adapun di pihak "Negeri Zionis", 12 orang meninggal.

Norwegian Refugee Council (NRC) menyatakan, 11 anak yang terbunuh itu berusia antara lima sampai 15 tahun.

Disebutkan, mereka merupakan peserta dari program psiko-sosial. Salah satu korban diidentifikasi bernama Lina Iyad Sharir.

Gadis 15 tahun tersebut meninggal bersama orangtuanya saat rumah mereka di kawasan Al Manara dihantam munisi Israel.

Baca juga: PM Israel Klaim Mereka Berhasil Membuat Hamas Mundur Bertahun-tahun di Gaza

Hala Hussein al Rifi (13) terbunuh pada 12 Mei malam waktu setempat di bangunan Salha, kawasan Tal Al-Hawa.

Pada 16 Mei, sejumlah serangan udara di Jalanan Al Wahda, pusat Gaza City, membunuh delapan orang yang dibantu NRC mengatasi trauma.

Di antaranya Tala Ayman Abu al Auf (13), yang tewas bersama kakaknya. Ayah mereka, Dr Ayman Abu al Auf juga dilaporkan terbunuh.

Pada 17 Mei di area yang sama, Rafeef Murshed Abu Dayer, gadis berusia 10 tahun, tewas bersama dua saudaranya.

Baca juga: Palestina Terkini: Dibombardir Israel, 213 Orang Tewas Termasuk 61 Anak-anak

Mereka terbunuh ketika pecahan rudal mengenai ketiganya yang tengah makan siang di Gedung Ghazi Shawa.

Sekretaris Jenderal NRC Jan Egeland menyatakan, mereka sangat terkejut dengan kabar kematian 11 anak yang mereka bantu.

"Mereka sudah tiada, terkubur bersama keluarga dan mimpi mereka. Kami meminta Israel menghentikan kegilaan ini. Anak-anak harus dilindungi," tegasnya.

Egeland menegaskan, Tel Aviv tidak boleh menyerang rumah, sekolah, dan harus memastikan keamanan anak-anak itu.

Baca juga: Israel-Palestina Hari Ini: Serangan Terparah di Gaza, DK PBB Rapat Darurat

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

ICJ Perintahkan Israel Buka Penyeberangan Rafah di antara Mesir dan Gaza

ICJ Perintahkan Israel Buka Penyeberangan Rafah di antara Mesir dan Gaza

Global
Pria Ini Pesan Burger McDonald's dengan Menghapus Semua Unsur, Ini yang Didapat

Pria Ini Pesan Burger McDonald's dengan Menghapus Semua Unsur, Ini yang Didapat

Global
Surat Perintah Penangkapan Netanyahu Disebut Tak Berlaku di Hongaria

Surat Perintah Penangkapan Netanyahu Disebut Tak Berlaku di Hongaria

Global
Singapore Airlines Ubah Aturan Sabuk Pengaman dan Rute Setelah Turbulensi Fatal

Singapore Airlines Ubah Aturan Sabuk Pengaman dan Rute Setelah Turbulensi Fatal

Global
Singapore Airlines Minta Maaf Setelah Penumpang Terluka Keluhkan Diamnya Maskapai

Singapore Airlines Minta Maaf Setelah Penumpang Terluka Keluhkan Diamnya Maskapai

Global
Kepala CIA Bakal ke Paris, Bahas Lagi Gencatan Senjata di Gaza

Kepala CIA Bakal ke Paris, Bahas Lagi Gencatan Senjata di Gaza

Global
Beberapa Sumber: Putin Inginkan Gencatan Senjata di Ukraina Garis Depan

Beberapa Sumber: Putin Inginkan Gencatan Senjata di Ukraina Garis Depan

Global
Mampukah Taiwan Pertahankan Diri jika China Menyerang?

Mampukah Taiwan Pertahankan Diri jika China Menyerang?

Internasional
Kematian Presiden Raisi Membuat Warga Iran Terbagi Jadi Dua Kubu

Kematian Presiden Raisi Membuat Warga Iran Terbagi Jadi Dua Kubu

Internasional
China Uji Coba Rebut Taiwan dalam Lanjutan Latihan Perang

China Uji Coba Rebut Taiwan dalam Lanjutan Latihan Perang

Global
Tanah Longsor di Papua Nugini, Diyakini Lebih dari 100 Orang Tewas

Tanah Longsor di Papua Nugini, Diyakini Lebih dari 100 Orang Tewas

Global
Wanita Ini Kencan 6 Kali Seminggu agar Tak Beli Bahan Makanan, Hemat Rp 250 Juta

Wanita Ini Kencan 6 Kali Seminggu agar Tak Beli Bahan Makanan, Hemat Rp 250 Juta

Global
Penikaman di China oleh Seorang Pria, 8 Orang Tewas

Penikaman di China oleh Seorang Pria, 8 Orang Tewas

Global
Imbas Perang di Gaza, Otoritas Palestina Berisiko Alami Keruntuhan Keuangan

Imbas Perang di Gaza, Otoritas Palestina Berisiko Alami Keruntuhan Keuangan

Global
Hari Ini, Mahkamah Internasional Bakal Putuskan Upaya Gencatan Senjata di Gaza

Hari Ini, Mahkamah Internasional Bakal Putuskan Upaya Gencatan Senjata di Gaza

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com