Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocah 8 Tahun Tewas Ditembak, Wali Kota Atlanta: Jangan Gampang Salahkan Polisi

Kompas.com - 06/07/2020, 20:43 WIB
Shintaloka Pradita Sicca,
Aditya Jaya Iswara

Tim Redaksi

ATLANTA, KOMPAS.com - Wali Kota Atlanta Keisha Lance Bottoms dituding telah menyerang kepentingan kelompok kulit hitam yang tergabung dalam gerakan Black Lives Matter (BLM).

Tudingan itu datang dari warganet yang menilai pidato Bottoms menyerang gerakan BLM atas kejadian berdarah pada Sabtu (4/7/2020) lalu.

Bottoms dengan berapi-api mengungkapkan, jangan terlalu mudah menyalahkan polisi atas kasus yang menewaskan seorang gadis kecil berusia 8 tahun, dalam konferensi pers pada Minggu (5/7/2020). 

Pada Sabtu (4/7/2020) di Atlanta, gerakan aksi protes BLM telah merenggut nyawa seorang anak berkulit hitam yang tidak bersalah di dalam mobil.

Baca juga: Aktivis Black Lives Matter Ini Minta Patung Yesus di Eropa Diturunkan, Kenapa?

Tragedi penembakan ini terjadi pada 4 Juli di dekat restoran Wendy's, yang merupakan lokasi di mana seorang pria Afrika-Amerika, Rayshard Brooks, ditembak mati oleh polisi Atlanta kurang dari sebulan yang lalu.

Restoran itu kemudian dibakar ketika lokasi tersebut menjadi lokasi protes.

Pada Sabtu (4/7/2020), pengunjuk rasa berkumpul di sana dan mendirikan barikade. Kemudian, sebuah mobil mencoba memasuki area untuk menemukan tempat parkir, tetapi terhalang oleh para aktivis.

Dalam aksi demonstrasi yang terjadi, polisi mengatakan setidaknya ada dua orang berkulit hitam dari kerumunan yang kemudian menembaki kendaraan.

Baca juga: Dukung Gerakan Black Lives Matter, LOreal Hapus Kata Whitening di Produknya

Salah satu kendaraan yang mereka tembak ada seorang anak kecil 8 tahun di dalamnya bernama Secoriea Turner.

Dia segera dibawa ke Atlanta Medical Center, tapi nyawanya tak tertolong karena luka tembak yang dideritanya.

Pada Minggu (5/7/2020) Bottoms mengatakan, para penembak perlu diadili di pengadilan. Sebab bila bebas berkeliaran, mereka akan menjadi ancaman banyak orang.

Bottoms melanjutkan bahwa kekerasan yang dilakukan para demonstran dalam aksi BLM justru menjatuhkan nilai keadilan yang ingin diusung gerakan ini, yang telah menyita banyak perhatian dalam beberapa pekan terakhir.

Baca juga: Digendong Pria Kulit Hitam Saat Demo Black Lives Matter, Ternyata Pria Kulit Putih Ini Mantan Polisi

“Dalam gerakan hak-hak sipil ada saja yang ditumpangi oleh kepentingan lain di dalamnya. Kami bertarung dengan musuh di dalam (kelompok). Kami saling menembak satu sama lain,” kata Bottom seperti yang dilansir dalam Russian Today (6/7/2020).

"Kamu menembak dan membunuh anak kecil!" seru Bottoms tak terima.

Bottoms yang berkulit hitam terpukul dengan kejadian itu. Lalu, dia berbicara di samping keluarga Secoriea yang berduka, agar keluarga mengajukan kasus penembakan itu ke penegak hukum.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Rangkuman Hari Ke-792 Serangan Rusia ke Ukraina: Jerman Didorong Beri Rudal Jarak Jauh ke Ukraina | NATO: Belum Terlambat untuk Kalahkan Rusia

Rangkuman Hari Ke-792 Serangan Rusia ke Ukraina: Jerman Didorong Beri Rudal Jarak Jauh ke Ukraina | NATO: Belum Terlambat untuk Kalahkan Rusia

Global
PBB: 282 Juta Orang di Dunia Kelaparan pada 2023, Terburuk Berada di Gaza

PBB: 282 Juta Orang di Dunia Kelaparan pada 2023, Terburuk Berada di Gaza

Global
Kata Alejandra Rodriguez Usai Menang Miss Universe Buenos Aires di Usia 60 Tahun

Kata Alejandra Rodriguez Usai Menang Miss Universe Buenos Aires di Usia 60 Tahun

Global
Misteri Kematian Abdulrahman di Penjara Israel dengan Luka Memar dan Rusuk Patah...

Misteri Kematian Abdulrahman di Penjara Israel dengan Luka Memar dan Rusuk Patah...

Global
Ikut Misi Freedom Flotilla, 6 WNI Akan Berlayar ke Gaza

Ikut Misi Freedom Flotilla, 6 WNI Akan Berlayar ke Gaza

Global
AS Sebut Mulai Bangun Dermaga Bantuan untuk Gaza, Seperti Apa Konsepnya?

AS Sebut Mulai Bangun Dermaga Bantuan untuk Gaza, Seperti Apa Konsepnya?

Global
[POPULER GLOBAL] Miss Buenos Aires 60 Tahun tapi Terlihat Sangat Muda | Ukraina Mulai Pakai Rudal Balistik

[POPULER GLOBAL] Miss Buenos Aires 60 Tahun tapi Terlihat Sangat Muda | Ukraina Mulai Pakai Rudal Balistik

Global
Putin Berencana Kunjungi China pada Mei 2024

Putin Berencana Kunjungi China pada Mei 2024

Global
Eks PM Malaysia Mahathir Diselidiki Terkait Dugaan Korupsi 2 Anaknya

Eks PM Malaysia Mahathir Diselidiki Terkait Dugaan Korupsi 2 Anaknya

Global
TikTok Mungkin Segera Dilarang di AS, India Sudah Melakukannya 4 Tahun Lalu

TikTok Mungkin Segera Dilarang di AS, India Sudah Melakukannya 4 Tahun Lalu

Global
Suhu Panas Tinggi, Murid-murid di Filipina Kembali Belajar di Rumah

Suhu Panas Tinggi, Murid-murid di Filipina Kembali Belajar di Rumah

Global
 Paket Bantuan Senjata Besar-besaran AS: Taiwan Senang, China Meradang

Paket Bantuan Senjata Besar-besaran AS: Taiwan Senang, China Meradang

Global
Lolos ke Kontes Miss Argentina, Alejandra Viral Penampilan Muda Meski Usianya 60

Lolos ke Kontes Miss Argentina, Alejandra Viral Penampilan Muda Meski Usianya 60

Global
Ukraina Mulai Gunakan Rudal Balistik Jarak Jauh untuk Serang Rusia

Ukraina Mulai Gunakan Rudal Balistik Jarak Jauh untuk Serang Rusia

Global
Hujan Lebat Rusak Penjara Nigeria, 118 Narapidana Kabur

Hujan Lebat Rusak Penjara Nigeria, 118 Narapidana Kabur

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com