Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dr Zhang Jixian Ungkap 1 Keluarga Jadi Pasien Pertama Covid-19

Kompas.com - 01/05/2020, 15:05 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber Daily Mail

Sebuah penelitian yang diterbitkan jurnal media The Lancet yang ditinjau sejawat mengklaim bahwa pasien pertama dicatat oleh rumah sakit Wuhan pada 16 Desember, dan orang tersebut bisa jadi tertular virus pada 1 Desember.

"Tanggal timbulnya gejala pasien pertama yang diidentifikasi adalah 1 Desember 2019. Tidak ada anggota keluarganya yang mengalami demam atau gejala pernapasan," kata laporan tersebut.

BBC kemudian melaporkan bahwa penderita pertama yang juga disebut pasien nol, adalah seorang pensiunan 70 tahun yang terbaring di ranjang karena stroke dan demensia.

Pria yang tak disebut namanya itu jatuh sakit pada 1 Desember dan belum pernah ke pasar seafood sebelum sakit, kata seorang dokter kepada BBC.

Baca juga: Corona di China Mereda, tapi Pasar Basah Wuhan Merana

Salah satu peringatan paling awal dari pejabat menyebutkan, "wabah pneumonia" dapat ditelusuri kembali ke pernyataan dari Komisi Kesehatan Kota Wuhan pada 31 Desember - 4 hari setelah laporan Dr Zhang.

Pihak berwenang mengklaim bahwa 27 kasus jenis pneumonia telah diidentifikasi, termasuk 7 kasus kritis. Dikatakan pihaknya telah menghubungkan kasus-kasus itu dengan Pasar Huanan.

Baca juga: Institut Virologi Wuhan, Laboratorium yang Jadi Sorotan di Tengah Wabah Covid-19

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com