Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

8 Januari 1984: Pemimpin Tertinggi Korut Kim Jong Un Lahir

KOMPAS.com - Pemimpin Tertinggi Korea Utara Kim Jong Un lahir pada 8 Januari 1984. Sosoknya sudah tak asing lagi.

Dia, master dengan kuasa penuh. Meneruskan takhta Kim Il Sung, kakeknya, dan Kim Jong Il, ayahandanya.

Menjadikannya diktator abadi di negeri yang berbatasan dengan Korea Selatan ini.

Dilansir Britannica, Kim adalah anak bungsu dari tiga putra Kim Jong Il. Dia menjalani sebagian besar hidupnya jauh dari mata publik.

Dia dilaporkan menempuh pendidikan di Gümligen, Swiss, di International School of Berne.

Dia lantas melanjutkan studinya di Kim Il Sung National War College di Pyongyang dari tahun 2002 hingga 2007.

Sebagai seorang dewasa muda, Kim Jong-Un mulai menemani ayahnya di inspeksi militer.

Diperkirakan dia bekerja baik untuk Partai Buruh Korea atau di Biro Politik Umum Angkatan Darat.
Kedua organisasi tersebut terlibat dalam pengawasan pejabat pemerintah.

Desas-desus mulai beredar awal tahun 2009 bahwa ia sedang dipersiapkan sebagai penerus ayahnya.

Dia terdaftar sebagai kandidat untuk Majelis Rakyat Tertinggi pada tahun 2009, dan pada bulan April dia diberi jabatan di Komisi Pertahanan Nasional (NDC) yang kuat.

Kepemimpinan NDC, yang didefinisikan dalam konstitusi sebagai jabatan tertinggi negara, dipegang oleh Kim Jong Il.

Pada pertengahan tahun 2009, Kim Jong-Un disebut di dalam negeri dengan gelar “Kawan yang Cemerlang”.

Pada bulan Juni, dilaporkan bahwa ia diangkat sebagai kepala Departemen Keamanan Negara, badan pemerintah yang bertanggung jawab untuk kontrol politik dan kontra intelijen.

Pada bulan September 2010 Kim Jong-Un diberi pangkat tinggi sebagai jenderal bintang empat.

Lalu, kematian ayahnya pada Desember 2011, Kim Jong Un dinyatakan sebagai pemimpin tertinggi negara itu, sebuah gelar tidak resmi yang menandakan posisinya sebagai kepala pemerintah dan pasukan militer Korea Utara.

Kiprah Kim masih mencengkram Korea Utara hingga hari ini. Pengaruhnya, kuasanya, beserta aturan ketatnya yang di luar nalar.

Kim adalah kuasa mutlak, yang belum tunduk oleh apapun, belum terjegal oleh siapapun.

https://www.kompas.com/global/read/2022/01/08/140000070/8-januari-1984--pemimpin-tertinggi-korut-kim-jong-un-lahir

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke