Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kasus Covid-19 Terus Melonjak, Singapura Perpanjang Pembatasan Sosial Sebulan

SINGAPURA, KOMPAS.com – Singapura memperpanjang pembatasan Covid-19 selama sebulan lagi setelah negara kota itu terus melaporkan lonjakan kasus Covid-19.

Jumlah kasus Covid-19 di “Negeri Singa” pada Rabu (20/10/2021) bertambah sebanyak 3.862 kasus sebagaimana dilansir CNN.

Selain itu, Singapura juga mencatatkan 18 kematian baru akibat virus corona pada Rabu.

Kementerian Kesehatan Singapura mengatakan, pembatasan sosial terkait Covid-19 akan diperpanjang hingga 21 November.

Sebelumnya, Singapura menerapkan pembatasan mulai 27 September hingga 24 Oktober.

Dalam aturan tersebut, pemerintah membatasi pertemuan hingga maksimal dua orang dan pekerja didorong untuk tinggal di rumah.

Kementerian Kesehatan Singapura mengatakan, perpanjangan pembatasan tersebut akan ditinjau kembali dalam dua pekan.

“Sayangnya, mengingat tekanan yang terus berlanjut pada sistem perawatan kesehatan kami, lebih banyak waktu diperlukan untuk menstabilkan situasi,” kata Kementerian Kesehatan Singapura.

Kementerian menambahkan, rumah sakit di negara tersebut juga bersiap untuk merawat pasien bergejala berat.

“(Kementerian) melakukan apa pun yang kami bisa untuk mendukung dan memperkuat rumah sakit,” kata Kementerian Kesehatan Singapura.

Salah satu pimpinan gugus tugas Covid-19 Singapura, Lawrence Wong, mengatakan pada Rabu bahwa staf medis di sana tengah keletihan dan kelelahan.

“Pada situasi saat ini, kami menghadapi risiko yang cukup besar dari sistem perawatan kesehatan yang kewalahan,” tambah Wong.

Singapura sebelumnya mengumumkan pada Juni bahwa mereka akan meninggalkan strategi nol-Covid demi rencana baru untuk hidup berdampingan dengan virus corona.

Pergeseran itu dimungkinkan berkat tingkat vaksinasi yang tinggi di negara itu, dan termasuk yang terbaik di dunia.

Pada 19 Oktober, 84 persen populasi Singapura sudah diberi vaksin Covid-19 dosis penuh dan 85 persen populasi telah menerima setidaknya satu dosis.

Selama 28 hari terakhir, 98,7 persen kasus terinfeksi lokal tidak menunjukkan gejala atau memiliki gejala ringan.

Selain itu, hanya 0,1 persen dari kasus tersebut yang harus dirawat di ICU.

Dari 3.862 kasus Covid-19 terbaru, 630 kasus terkait dengan asrama pekerja migran. Kasus-kasus lainnya, hampir seluruhnya di kalangan masyarakat setempat.

https://www.kompas.com/global/read/2021/10/22/112537270/kasus-covid-19-terus-melonjak-singapura-perpanjang-pembatasan-sosial

Terkini Lainnya

AS Optimis Usulan Hamas Direvisi Lancarkan Gencatan Senjata di Gaza

AS Optimis Usulan Hamas Direvisi Lancarkan Gencatan Senjata di Gaza

Global
6 Bulan Jelang Pilpres AS, Siapa Bakal Cawapres Trump?

6 Bulan Jelang Pilpres AS, Siapa Bakal Cawapres Trump?

Global
Kabinet Perang Israel Putuskan Lanjutkan Operasi di Rafah Gaza meski Dikecam Internasional

Kabinet Perang Israel Putuskan Lanjutkan Operasi di Rafah Gaza meski Dikecam Internasional

Global
Saat Protes Pro-Palestina oleh Mahasiswa Menyebar di Belanda, Jerman, Perancis, Swiss, dan Austria...

Saat Protes Pro-Palestina oleh Mahasiswa Menyebar di Belanda, Jerman, Perancis, Swiss, dan Austria...

Global
Israel Didesak Buka Kembali Penyeberangan Rafah Gaza, AS Ikut Bersuara

Israel Didesak Buka Kembali Penyeberangan Rafah Gaza, AS Ikut Bersuara

Global
[POPULER GLOBAL] Hamas Setujui Usulan Gencatan Senjata | Pielieshenko Tewas Bela Ukraina

[POPULER GLOBAL] Hamas Setujui Usulan Gencatan Senjata | Pielieshenko Tewas Bela Ukraina

Global
Ukraina Gagalkan Rencana Pembunuhan Zelensky yang Dirancang Rusia

Ukraina Gagalkan Rencana Pembunuhan Zelensky yang Dirancang Rusia

Global
Polisi Bubarkan Demo Mahasiswa Pro-Palestina di Amsterdam dan Berlin

Polisi Bubarkan Demo Mahasiswa Pro-Palestina di Amsterdam dan Berlin

Global
OPCW: Tuduhan Penggunaan Senjata Kimia di Ukraina Tidak Cukup Bukti

OPCW: Tuduhan Penggunaan Senjata Kimia di Ukraina Tidak Cukup Bukti

Global
Israel Kerahkan Tank ke Rafah, Ambil Alih Kontrol Perbatasan

Israel Kerahkan Tank ke Rafah, Ambil Alih Kontrol Perbatasan

Global
Serangan Rusia di Sumy Ukraina Tewaskan 1 Warga Sipil, 2 Anak Luka-luka

Serangan Rusia di Sumy Ukraina Tewaskan 1 Warga Sipil, 2 Anak Luka-luka

Global
Otoritas Keselamatan Udara AS Selidiki Pemeriksaan Pesawat Boeing

Otoritas Keselamatan Udara AS Selidiki Pemeriksaan Pesawat Boeing

Global
Kesalahan Teknis, Boeing Tunda Peluncuran Kapsul Luar Angkasanya

Kesalahan Teknis, Boeing Tunda Peluncuran Kapsul Luar Angkasanya

Global
5 Teknologi Tertua di Dunia yang Masih Digunakan

5 Teknologi Tertua di Dunia yang Masih Digunakan

Global
AS, Inggris, dan Sebagian Besar Negara Uni Eropa Tak Akan Hadiri Pelantikan Putin

AS, Inggris, dan Sebagian Besar Negara Uni Eropa Tak Akan Hadiri Pelantikan Putin

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke