Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kudeta Brumaire Napoleon Bonaparte 1799, Kudeta Pertama di Dunia?

KOMPAS.com - Coup d’état, juga disebut kudeta, adalah penggulingan pemerintah yang ada secara tiba-tiba. Biasanya terjadi dengan kekerasan yang dilakukan sekelompok kecil orang.

Prasyarat utama untuk kudeta adalah kontrol dari semua atau sebagian dari angkatan bersenjata, polisi, dan elemen militer lainnya.

Kudeta modern paling awal yang dikenal dalam sejarah kemungkinan besar terjadi saat Napoleon Bonaparte menggulingkan Direktori pada 9 November 1799.

Beberapa tahun sebelum kudeta, pemerintahan revolusioner Perancis memang aktif terlibat dalam konflik militer dengan berbagai negara Eropa.

Napoleon, sempat memimpin pasukan Perancis dan mengalahkan pasukan Austria yang lebih besar dalam serangkaian pertempuran di Italia pada 1796.

Sejumlah kemenangan lain juga berhasil dilakukan Perancis di bawah pimpinan Napoleon.

Ini membuat Direktori, kelompok beranggotakan 5 orang yang telah memerintah Perancis sejak 1795, menawarkan Napoleon memimpin invasi ke Inggris.

Namun, Napoleon tak sepakat dan memutuskan bahwa angkatan laut Perancis belum siap untuk melawan Angkatan Laut Kerajaan Inggris yang lebih superior.

Dia mengubah target dengan mengusulkan invasi ke Mesir dalam upaya menghapus rute perdagangan Inggris dengan India.

Pasukan Napoleon pun mencetak kemenangan melawan penguasa militer Mesir, Mamluk, pada Pertempuran Piramida, Juli 1798.

Namun pada Pertempuran Nil Agustus 1798, pasukannya terdampar setelah armada angkatan lautnya hampir dihancurkan Inggris.

Pada awal 1799, tentara Napoleon melancarkan invasi ke Suriah yang diperintah Kekaisaran Ottoman, yang berakhir dengan pengepungan yang gagal dari Acre.

Situasi politik di Perancis pun makin dihantui ketidakpastian. Napoleon yang dikenal ambisius dan licik pun memilih meninggalkan pasukannya di Mesir dan kembali ke Perancis.

Di sinilah kudeta berawal.

Pada November 1799, dalam peristiwa yang dikenal sebagai Kudeta Brumaire, Napoleon menjadi bagian dari kelompok yang berhasil menggulingkan Direktori Perancis.

Dilansir History, direktori pun diganti dengan Konsulat beranggotakan 3 orang, dan Napoleon menjadi konsul pertama.

Ini lantas menjadikannya tokoh politik terkemuka Perancis.

Pada Juni 1800, di Pertempuran Marengo, pasukan Napoleon mengalahkan salah satu musuh abadi Perancis, yaitu Austria, dan mengusir mereka dari Italia.

Kemenangan tersebut semakin memperkuat kekuasaan Napoleon sebagai konsul pertama.

https://www.kompas.com/global/read/2021/07/14/164949270/kudeta-brumaire-napoleon-bonaparte-1799-kudeta-pertama-di-dunia

Terkini Lainnya

Otoritas Keselamatan Udara AS Selidiki Pemeriksaan Pesawat Boeing

Otoritas Keselamatan Udara AS Selidiki Pemeriksaan Pesawat Boeing

Global
Kesalahan Teknis. Boeing Tunda Peluncuran Kapsul Luar Angkasanya

Kesalahan Teknis. Boeing Tunda Peluncuran Kapsul Luar Angkasanya

Global
5 Teknologi Tertua di Dunia yang Masih Digunakan

5 Teknologi Tertua di Dunia yang Masih Digunakan

Global
AS, Inggris, dan Sebagian Besar Negara Uni Eropa Tak Akan Hadiri Putin

AS, Inggris, dan Sebagian Besar Negara Uni Eropa Tak Akan Hadiri Putin

Global
Israel Larang Al Jazeera, Kantor Ditutup dan Siaran Dilarang

Israel Larang Al Jazeera, Kantor Ditutup dan Siaran Dilarang

Global
Militer Israel Ambil Alih Kendali Penyeberangan Rafah dari Gaza ke Mesir, Ada Maksud Apa?

Militer Israel Ambil Alih Kendali Penyeberangan Rafah dari Gaza ke Mesir, Ada Maksud Apa?

Global
Rafah, Kota Oasis di Sinai-Gaza yang Terbelah Perbatasan Kontroversial

Rafah, Kota Oasis di Sinai-Gaza yang Terbelah Perbatasan Kontroversial

Internasional
Hari Ke-12 Sidang Uang Tutup Mulut, Trump Diperingatkan Bisa Dijatuhi Hukuman Penjara

Hari Ke-12 Sidang Uang Tutup Mulut, Trump Diperingatkan Bisa Dijatuhi Hukuman Penjara

Global
Remaja Ini Temukan Cara Baru Buktikan Teorema Pythagoras Pakai Trigonometri, Diremehkan Para Ahli

Remaja Ini Temukan Cara Baru Buktikan Teorema Pythagoras Pakai Trigonometri, Diremehkan Para Ahli

Global
Dituduh Mencuri, Tentara AS Ditangkap di Rusia

Dituduh Mencuri, Tentara AS Ditangkap di Rusia

Global
Isi Usulan Gencatan Senjata di Gaza yang Disetujui Hamas, Mencakup 3 FaseĀ 

Isi Usulan Gencatan Senjata di Gaza yang Disetujui Hamas, Mencakup 3 FaseĀ 

Global
Sisa-sisa Kerangka Manusia Ditemukan di Bunker Perang Dunia II

Sisa-sisa Kerangka Manusia Ditemukan di Bunker Perang Dunia II

Global
Protes Gaza Kampus AS: Rusuh di MIT, Wisuda Sejumlah Kampus Pertimbangkan Keamanan

Protes Gaza Kampus AS: Rusuh di MIT, Wisuda Sejumlah Kampus Pertimbangkan Keamanan

Global
Warga Kuba Terpikat Jadi Tentara Rusia karena Gaji Besar dan Paspor

Warga Kuba Terpikat Jadi Tentara Rusia karena Gaji Besar dan Paspor

Internasional
Warga Rafah Menari dan Bersorak Mendengar Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata di Gaza...

Warga Rafah Menari dan Bersorak Mendengar Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata di Gaza...

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke