Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Cara Membuat Claypot Nasi ala Restoran, Bikin di Rumah

Kompas.com - 22/09/2023, 08:05 WIB
Krisda Tiofani,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kamu bisa menemukan claypot nasi seperti yang ada di restoran. Namun, belum banyak yang menjualnya di Indonesia.

Coba buat claypot nasi di rumah. Sesuaikan topping-nya dengan keinginan, tidak lupa menyiapkan claypot sebagai wadah sekaligus ikonnya.

Simak tiga cara membuat claypot nasi di rumah dari Monica Liefanny, Head of Production Potteria, berikut ini.

Baca juga:

1. Beli claypot berkualitas tinggi

Kualitas claypot berbeda-beda. Semakin baik, semakin awet alat masak sekaligus wadah makanan ini bisa digunakan.

Menurut Monica, sebaiknya beli claypot kuat yang memiliki kualitas baik. Kamu bisa memastikannya dengan bertanya pada penjual atau melihat ulasan produknya.

"Pastikan dulu ke penjualnya, ini bisa dipakai untuk memasak di atas api gak?" saran Monica ketika ditemui Kompas.com di Potteria Gading Serpong, Selasa (19/9/2023).

2. Gunakan nasi putih biasa

Cheesy Baked Claypot Potteria Gading Serpong.Kompas.com/Antonius Aditya Mahendra Budi Santoso Cheesy Baked Claypot Potteria Gading Serpong.

Isian claypot nasi bisa beragam, begitu juga dengan jenis nasi yang digunakan. Paling mudah, kamu bisa membuat nasi putih biasa, seperti saran Monica.

Nasi putih lebih praktis, tetapi boleh juga mencoba menggunakan nasi hainan atau lainnya untuk membuat claypot nasi terasa lebih nikmat.

"Kalau mau bikin nasi hainan, tinggal masak beras dengan kaldu, jahe, bawang putih, dan bawang merah," jelas Monica.

3. Buat kreasi topping 

Buat topping claypot nasi bervariasi. Misalnya, menggunakan protein berupa jamur, ayam, atau daging sapi.

Atur juga bumbunya untuk memperkaya rasa makanan ini. Jangan lupa tambahkan kecap asin, lengkapi dengan sambal dan taburan supaya teksturnya sempurna.

Baca juga:

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com