Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Tempat Sarapan di Yogyakarta, dari Camilan hingga Makanan Berat

Kompas.com - 30/05/2021, 09:02 WIB
Lea Lyliana

Penulis

KOMPAS.com - Yogyakarta terkenal sebagai tempat yang memiliki beragam makanan lezat. Kamu dapat menikmati sajian mulai dari menu sarapan hingga makan malam.

Jika kebetulan sedang mencari menu sarapan, berikut ada 15 tempat yang bisa kamu kunjungi. Hidangannya cukup lengkap, mulai dari camilan hingga makan berat.

Baca juga: 15 Bakmi Jawa Enak di Yogyakarta, Favorit Warga Lokal dan Wisatawan

1. Soto Bathok Mbah Katro 

Salah satu tempat sarapan di Yogyakarta yang tak boleh kamu lewatkan yaitu Soto Bathok Mbah Katro. 

Di tempat ini kamu dapat menikmati soto daging sapi yang disajikan menggunakan bathok atau tempurung kelapa.

Sembari makan, kamu pun dapat menikmati hamparan persawahan yang menenangkan. Warung Soto Bathok Mbah Katro buka pukul 06.00-16.00 WIB. 

Meski buka sampai sore, tetapi jangan datang terlalu siang, supaya tidak mengantre lama. 

Baca juga: 10 Street Food Yogyakarta yang Viral, Wisata Kuliner Murah Meriah

Harga satu porsi soto di Soto Bathok Mbah Katro sekitar Rp 6.000 - Rp 8.000. Tersedia pula aneka pelengkap seperti tempe dan sate telur puyuh yang dihargai Rp 500 - Rp 2.500. 

Jika ingin mencoba, silakan datang ke warung Soto Bathok Mbah Karto yang ada di sekitar Sambisari, Purwomartani, Kalasan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

2. SGPC Bu Wiryo 

Menu sego pecel atau nasi pecel di Warung Sego Pecel atau SGPC Bu Wiryo di kawasan Selokan, Yogyakarta. Warung ini merupakan legenda di kalangan para alumni Universitas Gadjah Mada (UGM).KOMPAS.com/WIJAYA KUSUMA Menu sego pecel atau nasi pecel di Warung Sego Pecel atau SGPC Bu Wiryo di kawasan Selokan, Yogyakarta. Warung ini merupakan legenda di kalangan para alumni Universitas Gadjah Mada (UGM).

Jika sedang berada di kawasan Sleman, silakan mampir ke warung SGPC Bu Wiryo.

Lokasi tepatnya ada di Jalan Agro Nomor 10, Kocoran, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Jam bukanya sendiri mulai pukul 07.00-21.00 WIB.  

Warung sego pecel atau nasi pecel ini konon sudah ada sejak tahun 1959.

Baca juga: 5 Warung Nasi Pecel di Yogyakarta yang Terkenal

Selain nasi pecel, di sini juga tersedia nasi sup dan aneka pelengkap seperti sate telur puyuh dan gorengan. Harga hidangan utamanya mulai dari Rp 17.000 - Rp 23.000 saja. 

Sementara, untuk pelengkapnya sekitar Rp 1.000 saja.

3. Gudeg Mbah Lindu

Mbah Lindu, penjual gudeg berusia hampir seabad ini selalu berjualan didampingi anak bungsunya di Jalan Sosrowijayan, YogyakartaKompas.com/Adhika Pertiwi Mbah Lindu, penjual gudeg berusia hampir seabad ini selalu berjualan didampingi anak bungsunya di Jalan Sosrowijayan, Yogyakarta

Siapa yang tak kenal Gudeg Mbah Lindu, tempat makan gudeg legendari yang sudah ada sejak zaman kolonial. 

Meski kini Mbah Lindu sudah tiada, tetapi kelezatan gudeg di tempat ini tetap tak berubah.

Konon, gudeg di tempat ini terkenal karena masih dimasak dengan cara tradisional, sehingga rasanya pun makin lezat dan otentik. 

Baca juga: 5 Fakta Gudeg Mbah Lindu yang Legendaris

Gudeg Mbah Lindu ada di Jalan Sosrowijaya Nomor30, Sosromenduran, Gedong Tengen, Yogyakarta. Lokasinya tak jauh dari Malioboro. 

Jam operasionalnya sendiri, setiap pukul 05.30-11.00 WIB. Namun jangan datang terlalu siang supaya tidak kehabisan. 

4. Tahu Gimbal Pak Yono

Meski tahu gimbal berasal dari Semarang, tapi di Yogyakarta juga ada tempat makan enak. Nama tempatnya ialah Tahu Timbal Pak Yono. 

Tempat ini bisa menjadi pilihan bila kamu bangun kesiangan. Sebab, jam bukanya pukul 08.00-16.00 WIB, tetapi setiap Senin tutup. 

Baca juga: Resep Tahu Gimbal Khas Semarang, Bikin Buat Makan Siang

Selain rasanya yang lezat, porsi tahu gimbal di tempat ini juga cukup banyak. Walau demikian, harga satu porsinya cukup terjangkau, Rp 8.000 saja. 

Tahu Gimbal Pak Yono ada di Jalan Tentara Pelajar Nomor 17, Bumijo, Yogyakarta. Silakan datang langsung ke sana untuk mencobanya.

5. Warung Pojok Mbak Yuni

Sedang ingin makan remesan? Datang saja ke Warung Pojok Mbak Yuni. Lokasinya ada di Jalan I Dewa Nyoman Oka No.3, Kotabaru, Kecamatan Gondokusuman, Kota Yogyakarta. 

Jam bukanya setiap pukul 06.00-14.00, tetapi tiap akhir pekan warung makan ini tutup. 

Layaknya warung ramesan lainnya, lauk yang disajikan di Warung Pojok Mbak Yuni pun beragam. Salah satu yang menjadi favoritnya yakni sayur lodeh dan tumis parenya.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com