Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 11/01/2021, 08:31 WIB
Lea Lyliana,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

Sumber Youtube

KOMPAS.com - Kue beras atau tteok merupakan salah satu kue tradisional Korea yang dibuat dari serelia, terutama beras dan ketan.

Tteok bisa dinikmati bersama saus gochujang pedas atau dijadikan sup maupun camilan manis.  

Jika ingin membuatnya, resep kue beras Korea yang dibagikan @yackikuka dalam channel Youtube Fun Cooking with Yackikuka dapat dijadikan referensi. Berikut resep lengkapnya. 

Baca juga: Resep Tteokbokki Keju Mozzarella, Pakai Kue Beras Korea Instan

Resep kue beras Korea (tteok)

Bahan

  • 6 sdm tepung beras
  • 5 sdm tepung tapioka 
  • 1/2 - 1 sdt garam 
  • 120 ml air mendidih

Cara membuat kue beras Korea (tteok)

  1. Sangrai tepung beras supaya tteok bebas dari bau. Campur tepung beras, tepung tapioka, dan garam dalam satu wadah.
  2. Didihkan air untuk merebus kue berasnya nanti. Ambil 12 sendok makan air mendidih atau sekitar 120 ml, tuang sedikit demi sedikit ke dalam adonan tepung. Aduk rata menggunakan sendok, setelah agak hangat uleni dengan tangan hingga membentuk adonan tteok.
  3. Bagi adonan menjadi 5 bagian atau sesuai selera. Supaya tidak lengket talenan untuk memotongnya bisa diberi taburan sedikit tepung beras terlebih dulu. Kemudian pulung kue berasnya.
  4. Masukkan adonan ke dalam air didihan dan masak hingga mengembang. Angkat dan tuang dalam air dingin. Tiriskan dan dinginkan. 
  5. Kue beras siap digunakan. Bisa dimasukkan ke dalam wadah kedap udara dan taruh dalam freezer jika ingin disimpan terlebih dulu. 

Halaman:
Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com