Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Deddy Corbuzier Hanya Konsumsi Garam Himalaya, Apa Bedanya dengan Garam Meja?

Kompas.com - 14/11/2020, 20:01 WIB
Ryana Aryadita Umasugi,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

Sumber Healthline

KOMPAS.com - Deddy Corbuzier dikenal sebagai seorang penganut gaya hidup sehat. Ia hanya memakan makanan sehat dan tidak suka makan asin.

Jenis garam yang Deddy makan juga jenis tertentu, buka garam meja

Hal ini diungkapkan Deddy saat menjadi bintang tamu di MasterChef Season 7 pada Sabtu (14/11/2020).

"Untuk garamnya saya mengonsumsi himalayan salt (garam himalaya)," ucap Deddy.

Baca juga: Apa Itu Ayam Cemani? Bahan Masak yang Dihindari Peserta MasterChef Indonesia

Meski demikian, ada sejumlah peserta yang tidak menggunakan garam himalaya saat  memasak, tetapi menggunakan table salt (garam meja). 

"Tadi saya jelaskan mengganti garam (meja) dengan himalayan salt karena garam (meja) nyerap air. Pas saya rasa ini bukan himalayan salt," balas Deddy.

Apa bedanya garam meja dengan garam himalaya?

Dikutip dari artikel Kompas.comyang tayang Rabu (12/7/2020), garam meja diproduksi dari hasil endapan garam yang diolah menjadi kristal halus.

Garam meja atau disebut juga garam dapur mengalami juga proses proses pengolahan. Ini membuat garam meja lebih rendah kandungan mineral alaminya.

Produsen garam meja juga menambahkan yodium dalam garam meja sejak 1920. 

Yodium merupakan mineral penting untuk menjaga kesehatan tiroid.

GaramShutterstock Garam

Teksturnya lebih halus sehingga lebih mudah larut dalam air, biasanya diberi tambahan zat adiktif untuk mencegah penggumpalan. 

Selain itu juga diberikan tambahan zat gizi lain agar komposisinya menyerupai garam air laut.

Efek samping dari garam meja akan timbul jika asupan sodium (Na) yang terkandung pada keduanya melebihi dari yang dianjurkan.

Baca juga: Belajar dari Dava MasterChef, Jangan Pakai Air Rebusan Jeroan untuk Masak

Sedangkan garam himalaya, mengandung sejumlah kecil oksida besi (karat), yang membuatnya berwarna merah muda.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com