Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Makanan Korea yang Tren di Indonesia, Ada Dalgona Coffee dan BBQ

Kompas.com - 29/10/2020, 08:08 WIB
Nine Fridayani,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

 

9. Ayam pedas korea

Di Korea, masakan ayam pedas disebut dengan yangnyeom. Masakan ini adalah sajian ayam goreng khas Korea.

Orang Korea sangat suka dengan ayam dan salah satu cara mereka mengolah ayam yaitu dengan menggorengnya.

Ayam dibumbui dan dilapisi adonan tepung kemudian digoreng dan disajikan dengan saus pedas khas Korea.

Tak hanya orang Korea yang ketagihan dengan masakan ini, orang Indonesia pun menyukainya.

10. Jipangyi ice cream

Ini adalah dessert kekinian dari Korea dan pernah menjadi makanan tren Korea di Indonesia.

Ice cream disajikan di dalam kue sejenis sus yang berbentuk huruf J. Jajanan manis dari Korea ini pernah dijual di Indonesia.

11. Bibimbap

Ilustrasi kuliner Korea : nasi campur (bibimbap).SHUTTERSTOCK/TMON Ilustrasi kuliner Korea : nasi campur (bibimbap).
Bibimbap diartikan sebagai masakan nasi campur. Nasi ini merupakan semangkuk nasi yang diberi topping sayuran, telur, dan saus gochujang.

Baca juga: 7 Kuliner Pedas Korea yang Pakai Gochujang, Sering Muncul pada Drama

Cara memakannya nasi dicampur dahulu dengan topping dan saus.

Hidangan ini sering muncul pula sebagai makanan sehari-hari dalam adegan drama Korea dan orang Indonesia ikut ingin mencobanya sehingga bibimbap jadi tren pula.

12. Telur dadar korea

Ilustrasi kuliner Korea : telur dadar gulung (gyeran-mari).SHUTTERSTOCK/NAMHEEKIM Ilustrasi kuliner Korea : telur dadar gulung (gyeran-mari).

Telur dadar Korea disebut dengan gyeran-mari. Cara pembuatannya yang unik membuat telur dadar sayuran ala Korea ini menjadi tren di Indonesia. Telur dadar korea bisa menjadi pilihan masakan praktis ala Korea.

Baca juga: Resep Telur Dadar Gulung ala Korea, 10 Menit Jadi

13. Odeng

Ilustrasi kuliner Korea : bakso ikan atau fish cake (odeng).SHUTTERSTOCK/DANIEL FUNG Ilustrasi kuliner Korea : bakso ikan atau fish cake (odeng).

Odeng hingga kini masih populer bagi orang Indonesia. Beberapa minimarket menjual jajanan bakso ikan yang ditusuk dan diberi kuah kaldu ini. Odeng menjadi makanan Korea yang tren pula di Indonesia.

14. Korean strawberry milk

Korean strawberry milk adalah minuman kekinian ala Korea yang berbahan dasar susu segar. Susu segar dipadukan dengan stroberi segar atau selai stroberi dan disajikan dingin.

Resep Korean strawberry milk belakang banyak dicari oleh warga Indonesia.

15. Korean BBQ

Ilustrasi kuliner Korea : BBQ daging sapi khas Korea (bulgogi).SHUTTERSTOCK/DAPPERLAND Ilustrasi kuliner Korea : BBQ daging sapi khas Korea (bulgogi).

Menikmati makan daging barbekyu bersama keluarga atau orang terdekat ala Korea sampai sekarang masih menjadi tren di Indonesia.

Restoran yang menyediakan pengalaman budaya makan ini kian menjamur, terutama di kota-kota besar di Indonesia.

Bukan sekadar jenis makanan dagingnya yang nikmat tetapi pengalaman makannya juga dicari pelanggan.

Korean BBQ mulai dikenal di Indonesia seiring dengan tren drama Korea menyebar di Indonesia, pasalnya banyak adegan yang menayangkan Korean BBQ.

Baca juga: Ssam, Makan Daging BBQ Bungkus Daun ala Drama Korea

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com