Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Bistik Ayam, Kreasi Masak Ayam ala Restoran

Kompas.com - 20/08/2020, 20:12 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi


KOMPAS.com – Ayam adalah salah satu bahan makanan yang fleksibel, dapat diolah dengan cara atau bumbu apa pun. Ayam cocok digoreng, dibakar, dipanggang, atau dijadikan sup sederhana.

Kreasi bistik ayam mewah ala restoran bisa jadi salah satu alternatif olahan ayam di rumah.

Baca juga: Cara Membuat Gyoza Isi Ayam, Camilan ala Jepang

Dengan rasa gurih yang khas dan cocolan saus moster mayones yang segar, bistik ayam ini bisa jadi favorit baru keluarga.

Berikut resepnya seperti tertera dalam buku "Koleksi 120 Resep Masakan Ayam" (2010) karya Yasa Boga.

Resep Bistik Ayam

Bahan:

  • 500 gram dada ayam, iris tipis 3x4 sentimeter
  • 1 buah bawang bombai, belah 2, iris tipis
  • Margarin secukupnya

Baca juga: Resep Ayam Asam Manis, Masakan Chinese Food

Bumbu perendam:

  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 4 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan saus tomat
  • 1 sendok makan kecap inggris
  • 1 sendok makan gula pasir
  • ½ sendok teh merica bubuk
  • ½ sendok teh pala bubuk

Saus moster mayones:

  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok teh cuka
  • ¼ sendok teh garam
  • 1-2 sendok teh mustard bentuk pasta
  • Mayones secukupnya

Pelengkap:

  • Kentang goreng secukupnya
  • Sayuran rebus secukupnya
  • Acar ketimun wortel secukupnya

Cara membuat bistik ayam

1. Marinasi ayam dengan bumbu perendam selama kurang lebih 15-20 menit, lalu tiriskan.

2. Panaskan wajan dan empat sendok makan margarin. Tumis bawang bombai sampai layu, angkat, dan tiriskan.

3. Panaskan sisa margarin, masukkan daging ayam, lalu beri garam.

Baca juga: Resep Ayam Goreng Tepung McDonalds, Ternyata Ini Rahasianya...

4. Masak dengan api besar sambil diaduk-aduk hingga berwarna kecoklatan, dan kuah berminyak.

5. Masukkan sisa cairan marinasi dan bawang bombai, aduk hingga rata. Angkat dan bistik ayam pun siap disajikan.

6. Untuk membuat saus moster mayones, campurkan semua bahan moster mayones.

Baca juga: Resep Seblak Mi Instan, Pakai Mi Ayam Bawang

7. Tambahkan mayones sedikit demi sedikit hingga mencapai tekstur dan rasa yang diinginkan.

8. Sajikan bistik bersama pelengkap, nasi hangat, dan cocolan saus moster mayones.

Buku “Koleksi 120 Resep Masakan Ayam” (2010) karya Yasa Boga, yang diterbitkan oleh PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di toko buku Gramedia.com.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com