Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yuk Tanam Kembali 10 Sisa Potongan Sayur Berikut, Cara dan Alat Sederhana

Kompas.com - 20/07/2020, 12:21 WIB
Nine Fridayani,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

 

6. Bombai

Kamu juga bisa menanam kembali bombai dari potongan pangkalnya. Pastikan harus ada akarnya yang melekat. Tanam langsung di tanah. Siram secara berkala untuk menjaga kelembaban tanah.

Tunas yang tumbuh selalu dipotong, sehingga menghasilkan umbi yang banyak. Dengan begitu, kamu tidak perlu lagi membeli bawang.

7. Basil, daun mint, daun ketumbar

Sebagian besar rempah bisa dengan mudah ditanam kembali.

Potong sekitar 5-7 cm batangnya. Letakkan dengan tegak di dalam segelas air. Ketika tumbuh tunas baru, pindahkan ke dalam pot berisi tanah dan kamu akan merasakan aroma sayuran tersebut.

8. Ubi Jalar

Menanam ubi jalar sangatlah mudah, tetapi kamu akan membutuhkan properti kokoh yang mungkin tidak cocok untuk apartemen.

Tancapkan tusuk gigi di sekeliling ubi sebagai penopang di gelas. Tuang air ke dalam gelas tersebut sampai merendam setengah bagian ubi. Ketika muncul tunas sepanjang 7,5-10 cm, pindahkan ke media tanah.

Ilustrasi menanam kembali (regrow) sisa tanaman sayuran. SHUTTERSTOCK/MEHRIBAN A Ilustrasi menanam kembali (regrow) sisa tanaman sayuran.

9. Kentang

Membiarkan kentang begitu saja di sudut yang gelap sebenarnya bisa membuatnya tumbuh kembali. Namun, ada cara yang lebih cepat dan lebih baik.

Potong kentang menjadi dua bagian. Tanam kentang di tanah dengan posisi mata kentang menghadap ke atas. Dua minggu kemudian, tunas akan tumbuh di mata kentang.

10. Nanas

Bukan hanya sayuran, kamu juga bisa menanam kembali buah nanas di rumah.

Caranya pun juga tidak serumit yang dibayangkan. Kamu cukup bersabar saja, sebab nanas butuh waktu selama dua tahun untuk dapat menghasilkan buah pertamanya.

Caranya adalah pegang mahkota nanas di dekat daun, puntir dan tarik sehingga tangkainya masih menempel. Buang beberapa daunnya supaya tangkai terlihat. Pastikan tidak ada daging buah yang masih menempel karena akan membuat batang membusuk.

Taruh mahkota nanas ke dalam segelas air dan tunggu sampai muncul tunas baru, kira-kira butuh waktu 3 minggu. Kemudian pindahkan ke dalam pot berisi tanah yang cepat kering.

Jika tanaman nanas tidak gampang rebah saat di dorong dengan lembut, artinya penanaman berhasil.

Menanam kembali sayuran yang kita konsumsi akan sangat menyenangkan dan menghemat biaya. Kamu bisa mulai mencoba di rumah!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com